KPU Saba Desa Sosialisasikan Pemilu 2019

0
36
Ketua KPU Kota Banjar, Dani Danial Muklis Sedang Menyerahkan Hadiah Pemenang Perlombaan di Desa Cibeureum

BANJAR, ETNOGRAFI.ID—Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Banjar melaksanakan kegiatan sosialisasi Pemilu 2019. Sosialisasi ini dilakukan pada setiap desa di Kota Banjar dengan tujuan memberikan pemahaman bagaimana tahapan Pemilu juga bagaimana prosedur pelaksanaanya.

Ketua KPU Kota Banjar, Dani Danial Muklis mengatakan kegiatan sosialisasi ini dilaksanakan berbeda. Menurut dia, sosialisasi Pemilu 2019 ini menggandeng para wartawan untuk ikut berperan aktif memberikan edukasi demokrasi pada masyarakat secara langsung. Ini diharapkan angka partisipasi pemilih pada pemilu mendatang di Kota Banjar harus meningkat.

“Kami KPU Kota Banjar mendapat peringkat ketiga setelah Tasik dan Sumedang dalam angka partisipasi pemilih tertinggi di Jawa Barat pada Pilkada Serentak. Bahkan kami telah melebihi angka standar nasional yakni 79 %. Angka ini harus terus ditingkatkan kembali dengan cara sosialisasi pada masyarakat,” ucap dia, di Desa Cibeureum, Kecamatan Banjar, Jum’at (24/08/2018).

Lebih lanjut dia mengatakan bahwa pada Pemilu 2019 yang dilaksanakan pada tanggal 17 April mendatang masyarakat akan memilih Presiden, Legislatif serta DPD secara serentak di seluruh Indonesia. Untuk itu dia mengajak pada seluruh masyarakat untuk datang ke TPS dan memberikan hak pilihnya. (Ao)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.