Oni SOS dan Kerajaan Panjalu Ciamis

64

wartapriangan.com, BERITA CIAMIS. Oni Suwarman atau biasa dipanggil Oni SOS yang sekarang menjadi anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) menghadiri acara Nyangku di Panjalu Kabupaten Ciamis, Senin (04/01) siang.

Istrinya merupakan asli keturunan Panjalu, Keluarga Adibrata. Sehingga ia dipercaya oleh sesepuh Panjalu untuk menjadi pembawa salah satu pusaka yang disimpan di Bumi Alit (tempat penyimpanan benda-benda pusaka di Panjalu).

Oni SOS saat menghadiri acara nyangku di Panjalu Ciamis. (Foto: Rizal/WP)
Oni SOS saat menghadiri acara nyangku di Panjalu Ciamis. (Foto: John Krigsjman/WP)

Oni mengaku baru pertama kali membawa pusaka peninggalan Kerajaan-Kerajaan Panjalu. Ia merasa berat dan tidak berhak membawakan pusaka Kerajaan.

Awalna simkuring teh ngarassa beurat, tapi teras-teras mapah nya. Duka aya naon, saparantosna ngadoa, pupujian. Jadi hampang teh. Da eta mah sim kuring nu ngaraoskeun (Awalnya saya merasa berat, tapi lama-lama jalan. Ga tau kenapa setelah berdoa semua terasa ringan. Itu yang saya rasakan) ,” ucapnya.

Baginya nyangku adalah simbol pembersihan dan penyucian. Hakekatnya penyucian dilaksanakan setiap saat.

“Dalam arti kan jiwa kita, bagaimana kita bisa menyucikan diri kita, menyucikan jiwa kita, supaya setiap hari kita bersih,” kata Oni. (Rizal Nurdiana/WP)

Berita lainnya

Beri komentar

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.