Ckckck… Ada Lebih dari 500 Orang Usia Pelajar di Ciamis Menyukai Sesama Jenis

40

wartapriangan.com, BERITA CIAMIS. Jumlah lelaki seks dengan lelaki atau biasa disebut LSL di Kabupaten Ciamis cukup mencengangkan. Menurut data yang dihimpun Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Wisma jumlahnya mencapai 1.693 orang. Mirisnya, sekitar 40% dari mereka termasuk usia pelajar. Artinya, ada lebih dari 500 usia pelajar di Ciamis yang kecenderungan seksualnya menyukai sesama jenis.

Dijelaskan Deni Wahyu, Ketua LSM Wisma, mereka mendapatkan data dari petugas mereka yang berada di lapangan. “Salah satu cara mencari data yang kita lakukan adalah dengan melihat perkembangan di media sosial,” jelasnya saat dihubungi Warta Priangan, Rabu (17/02) sore.

Ia juga menjelaskan, LSL terbagi pada beberapa kategori, diantaranya: lelaki yang menyukai lelaki (berhubungan/berpacaran) atau biasa disebut gay, lalu ada yang disebut biseksual, mereka adalah laki-laki yang mempunyai istri dan anak tetapi suka berhubungan juga dengan lelaki.

“Selanjutnya ada laki-laki yang suka berhubungan dengan waria. Mereka semua beresiko terjangkit virus HIV/AIDS,” tutur Deni.

LSL BERHUBUNGAN “LEWAT BELAKANG” (Halaman selanjutnya…)

Berita lainnya

Beri komentar

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.