Kecelakaan Maut di Ciamis, Seorang Pengendara Motor Tewas

77

wartapriangan.com, BERITA CIAMIS. Kecelakaan lalu lintas terjadi pagi tadi, Jumat (11/03) sekira pukul 10.00 WIB. Akibat insiden tersebut, seorang pengendara motor tewas. Sedangkan rekannya mengalami luka-luka sehingga harus dilarikan ke rumah sakit.

Menurut informasi yang berhasil dihimpun Warta Priangan, kecelakaan berawal saat dua motor melaju dari arah yang sama, yaitu dari Sadananya menuju Ciamis. Motor tersebut adalah Honda Beat bernopol Z 6329 VF dan Honda Blade nopol Z 3481 VB.

Namun saat melintas di TKP, tepatnya di Jalan Sukajadi-Sadananya persis di depan SDN 3 Sukajadi, tiba-tiba Honda Blade berbelok ke arah kanan. Menuju arah toko matrial.

Pengendara Beat diduga kaget dan langsung menghindari tabrakan dengan membanting motornya ke arah kiri. Namun nahas, motor yang dikendarainya terjatuh. Ia diduga terbentur sehingga mengalami luka parah di kepala. Sedangkan rekan yang diboncengnya, mengalami luka memar dan lecet pada beberapa bagian tubuhnya.

“Sepertinya motor Beat melaju kencang, juga jaraknya sudah terlalu dekat dengan motor Blade yang belok. Kaget, lalu membanting stir ke kiri,” terang Deviana, warga yang Warta Priangan temui di lokasi kejadian.

Warga pun segera mengevakuasi kedua korban ke RSUD Ciamis. Namun nahas saat tiba di ruang IGD RSUD Ciamis, sang pengendara Honda Beat yang diketahui bernama Indrayana (25) telah meningggal dunia.

Indrayana yang merupakan warga RT 04 RW 05 Desa Sadananya, Kecamatan Sadananaya ini mengalami luka robek pada kepala depan dan bibir. Selain itu, keluar darah dari telinga dan hidungnya yang diduga akibat benturan keras di kepala.

Sedangkan yang diboncengnya, Hilman (Ipung) kini masih mendapat perawatan medis di RSUD Ciamis.

Kasus kecelakaan lalu lintas tersebut kini tengah ditangai oleh Unit Laklantas Polres Ciamis. (Dena A. Kurnia/WP)

Berita lainnya

Beri komentar

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.