Baru Diperbaiki, Jalan Nasional di Ciamis Sudah Berlubang Lagi
wartapriangan.com, BERITA CIAMIS. Pembangunan infrastruktur jalan nasional di wilayah Ciamis tepatnya disekitar Alun-alun Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis sangat mengecewakan masyarakat. Pasalnya, jalan nasional yang belum lama dibangun, kini sudah mulai amblas dan berlubang kembali.
Dari Pantauan Warta Priangan, Kamis (24/03), kondisi badan jalan berlubang terlihat di Jalan Nasional Banjar–Pangandaran tepatnya di depan Alun-Alun Kecamatan Banjarsar,. Lubang jalan tampak menganga dan berpotensi membahayakan pengendara yang melintas serta membuat genangan air di saat hujan mengguyur wilayah tersebut.
Anto, warga Desa Ciherang, Kecamatan Banjarsari mengatakan, pengerjaan jalan nasional tersebut mulai mengalami kerusakan. Kualitas badan jalan yang dinilai kurang baik membuat fisik jalan mulai mengalami kerusakan.
“Baru diperbaiki jalan ini dibangun, sekarang sudah mulai berlubang dan amblas. Kondisi lubang-lubang ini tadinya kecil, namun kini sudah ada yang lebarnya hingga 30 centimeter,” ujar Anto.
Menurutnya, jika hal ini dibiarkan maka lubang akan terus melebar dan jalan kembali rusak. Padahal masyarakat sekitar sebelumnya berharap bahwa peningkatan kualitas jalan di sana dapat meningkatkan perekonomian. “Jika tidak segera diperbaiki, dan lubang ada di mana-mana, maka itu akan mengggangu aktifitas warga, yang pada akhirnya dapat menurunkan pendapatan mereka,” pungkasnya (Baehaki/WP)