Antre Berjam-jam, Ratusan Warga Ciamis Berebut Daging Kurban
wartapriangan.com, BERITA CIAMIS. Pembagian daging kurban di Masjid Agung Ciamis, Senin (12/09), diwarnai dengan antrean yang sangat panjang. Demi sebungkus daging yang dibagikan panitia, warga ciamis rela antre dan berdesakan di depan gerbang Masjid Agung Ciamis meski cuaca panas tapi tidak mengalahkan niat mereka memperoleh daging kurban.
Kupon yang disediakan panitia kurban DKM Masjid Agung Ciamis sebanyak 650. Kupon yang terbatas membuat warga khawatir tidak kebagian kupon dan daging tersebut.
Tak hanya orang dewasa, lansia, dan anak kecil pun ikut antre untuk mendapatkan daging kurban.
Wawan Arifin, selaku ketua DKM Masjid Agung Ciamis menjelaskan, hasil penyembelihan hewan akan dibagikan untuk warga Ciamis khususnya kaum dhuafa.
“Kami sediakan 650 kupon pengambilan daging kurban bagi warga Ciamis. Kupon tersebut bisa ditukarkan untuk pengambilan daging kurban yang telah disediakan oleh pihak panitia,” jelasnya.
Ecin warga Kelurahan Ciamis mengatakan, sudah dua jam menunggu antrean dari pagi karena takut tidak kebagian. “Sudah datang dan mengantre dari pagi sekarang aja menunggu sudah dua jam,” tambahnya.
Warga kebanyakan mengantre dengan alasan ingin sekali memakan daging sapi, karena kalau membeli dari pasar harganya sangat tinggi dan tidak terjangkau oleh mereka. (Dede Hermawan/WP)