Ratusan Siswa di Ciamis Antusias Ikuti LT III
wartapriangan.com, BERITA CIAMIS. Mengasah kemampuan individu dan regu serta sebagai ajang evaluasi pembinaan pramuka di tingkat penggalang, Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Ciamis mengelar Lomba Tingkat III disingkat LT III. Kegiatan ini melibatkan 108 Regu Penggalang Putra dan Putri dari 27 Kwartir Ranting se-Kwarcab Ciamis.
Kegiatan ini melibatkan sebanyak 864 anggota Pramuka Penggalang dari masing-masing Kwartir Ranting. Kegiatan perlombaan dalam bentuk perkemahan yang dikemas dalam Lomba Tingkat (LT) III yang digelar selama lima hari sejak tanggal 29 Oktober s/d 02 November 2016 di Lapang Sepak Bola Desa Sukanegara, Kecamatan Lakbok, Kabupaten Ciamis.
“Kegiatan LT III ini adalah kelanjutan dari LT II yang digelar sebelumnya di masing-masing ranting. Kegiatan ini merupakan sebuah evaluasi pembinaan di pramuka penggalang dan juga menilai prestasi apa yang telah dilakukan di masing-masing gugus depan, ini adalah ajang lomba,” ungkap Ketua Lomba LT III Kwarcab Ciamis, Dra. Enok Robiah A. M.Pd, Minggu (30/10), usai membuka kegiatan LT III.
Menurut Enok, Lomba Tingkat Pramuka Penggalang dilakukan secara berjenjang yang diawali dari Lomba Tingkat I di gugus depan, kemudian LT II di Kwartir Ranting dan LT III di tingkat Cabang hingga kemudian ke tingkat IV provinsi dan LT V di tingkat nasional.
“Kegiatan lomba tingkat ini juga sebagai seleksi ke tingkat selanjutnya, di mana dari regu-regu yang ikut dalam kegiatan ini mewakili masing-masing kwartir ranting akan dipilih satu regu putra dan satu regu putri sebagai wakil Kwarcab Ciamis ke tingkat Kwarda Jawa Barat,” paparnya.
Dalam LT III sebagai ajang seleksi dalam kegiatan serupa ke LT IV di provinsi melombakan sejumlah materi yang dibagi dalam empat kelompok besar diantaranya, agama, mental spiritual dan pembentukan watak. Selain itu juga ketangkasan, olahraga dan patriotisme termasuk kesehatan dan keterampilan serta seni dan budaya.
Sementara dalam pembukaan kegiatan LT III yang ditandai penancapan kapak kegiatan oleh Ketua Kwartir Cabang Ciamis yang juga Bupati Ciamis, Drs. H. Iing Syam Arifin, berharap dalam lomba yang dilaksanakan pada alam terbuka itu tidak semata-mata merebut juara dan berprestasi, namun hal mendasar yang harus diutamakan ialah jiwa terbuka, sportivitas dalam berkompetisi, cerdas dalam meraih prestasi.
Kegiatan LT III direncanakan akan berlangsung selama lima hari hingga hari Rabu mendatang dan pemenang dalam ajang LT III tersebut selanjutnya akan ditetapkan sebagai Duta Kwarcab Ciamis dalam Lomba Tingkat IV Kwarda Jawa Barat, berkompetisi dengan perwakilan kabupaten dan kota di Jawa Barat, untuk meraih tiket ke tingkat nasional pada Lomba Tingkat V.
Dalam kesempatan tersebut, Iing sebagai Ketua Kwarcab Ciamis, juga memberikan penghargaan kepada para siswa-siswi dan para pembina pramuka yang berprestasi di bidang kepramukaan, diantaranya Penghargaan Pramuka Garuda Siaga sebanyak 3 orang, Penghargaan Pramuka Garuda Penggalang 15 orang, Penghargaan Pramuka Garuda Penegak 9 orang, Penghargaan Pramuka Pembina Garuda 70 orang, penyerahan sertifikat peserta Jambore Nasional 2 orang serta penyerahan akte kelahiran bagi siswa kurang mampu sebanyak 1 orang.
Kegiatan LT III, juga dimeriahkan oleh penampilan sekitar 200 siswa menari kuda lumping secara masal, penanaman tunas kelapa, pemutaran film oleh Dinas Perpustakaan Kabupaten Ciamis, Pasar Rakyat yang diikuti oleh Disperindagkop Kabupaten Ciamis, Pelayanan Akte Kelahiran dan KTP oleh Dinas Catatan Sipil dan Kependudukan Kabupaten Ciamis, sajian makanan gratis oleh Dinsosnakertrans Kabupaten Ciamis, dan masih banyak lagi kegiatan lainnya. (Baehaki/WP).