Rehabilitasi Pecandu Narkoba di Ciamis, BNN Rangkul Belasan Instansi

36

wartapriangan.com, BERITA CIAMIS. Di Indonesia, peningkatan angka prevalensi penyalahgunaan narkoba mulai dari angka 2.14% menjadi 2,20% atau setara dengan 4,1 juta orang. Hal tersebut mendorong BNNK Kabupaten Ciamis untuk mengoptimalisasi Pencegahan  Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) melalui upaya rehabilitasi terhadap pecandu narkoba.

Berkaitan dengan hal tersebut BNNK Ciamis menggelar acara Rapat Kerja dan Koordinasi Tingkat Kabupaten Ciamis dengan berbagai instansi terkait seperti dinas kesehatan, dinas sosial, RSUD, puskesmas, lapas dan panti-panti rehabilitasi sosial yang bertempat di Aula Hartini, Hotel Priangan Ciamis, Selasa (07/2).

Drs. Deddy Mudyana, M. Si, Kepala BNNK Ciamis mengatakan, langkah strategis untuk pengembangan akses layanan rehabilitasi pecandu narkoba yang terintegrasi dan berkelanjutan, serta mengoptimalkan peran instansi/lembaga terkait baik instansi pemerintah maupun komponen masyarakat merupakan kunci keberhasilan pelaksanaan rehabilitasi.

“Arah kebijakan BNN dalam program rehabilitasi yaitu untuk melakukan pengembangan sebagai pusat pengkajian, pusat layanan dan pusat pelatihan atau Center of Excellent, meningkatkan kemampuan lembaga rehabilitasi instansi pemerintah dan komponen masyarakat, juga mengembangkan program pascarehabilitasi untuk menurunkan angka kekambuhan secara terukur. Apabila semua program tersebut dapat berjalan dengan baik maka Insya Allah angka prevalensi penyalahgunaan narkoba di Indonesia akan menurun,” tutur Deddy.

Kepala Seksi Rehabilitasi BNNK Ciamis, Aris Nuryana, S.Sos mengatakan, melalui kegiatan ini diharapkan kepada lembaga terkait untuk dapat melaksanakan kegiatan rehabilitasi yang baik serta terjalin komitmen bersama demi tercapainya tujuan menyelaraskan program P4GN.

Penghujung acara tersebut diisi dengan sesi tanya jawab. Terjadi diskusi yang menarik dan menghibur, dimana masing-masing instansi terkait menyampaikan program kegiatannya dan saling bertanya antar instansi/lembaga untuk kemajuan instansi/lembaganya masing-masing dan ditanggapi langsung oleh Aris Nuryana.

Berita lainnya

Beri komentar

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.