Istri Bupati dan Wakil Bupati Pangandaran Sambangi Belasan Korban Oknum Ustaz Cabul
wartapriangan.com, BERITA PANGANDARAN. Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Pangandaran sekaligus Ketua Pusat Pelayanan Terpadu Perlindungan Perempuan dan Anak Kabupaten Pangandaran, Hj. Ida Nurlaela Wiradinata didampingi Isteri Wakil Bupati, Kepala Dinas Sosial PMD, Kepala Dinas KBP3A, dan Camat Sidamulih, menyambangi keluarga korban dugaan pencabulan yang dilakukan oknum Ustadz berinisial S (54) di Kecamatan Sidamulih Kabupaten Pangandaran, Selasa (22/3) sore tadi.
Menurut Ida Nurlaela, berdasarkan Berita Acara Pemeriksaan (BAP) di Polres saat ini ada 12 korban yang sudah di BAP. Sebanyak 5 korban telah dilakukan visum dan 7 orang lagi belum mau dilakukan di Puskesmas yang ada di Kabupaten Pangandaran.
“Kita datang bersama Mba Harti dan Ibu Vera dari Dinas Sosial Provinsi Jawa Barat serta dari LPPA Binangkit Maju Gemilang, untuk bertemu dengan anak-anak selaku korban dan orang tuanya,” katanya.
Selama di lokasi, mereka mendengar keluh kesah para keluarga korban. Sebagai sesama orang tua tentunya memiliki perasaan yang sama. “Kami sedih, kecewa, kasian dan marah. Perasaan saya bercampur aduk,” ujar Ida Nurlaela kepada Warta Priangan, Rabu (22/3).
Dirinya menambahkan, pihaknya akan terus mendorong para korban untuk berani melaporkan kepada aparat maupun lembaga yang bersangkutan seperti Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A), memfasilitasi korban kekerasan dan melakukan pendampingan terhadap korban kekerasan,” jelasnya.
Kepada Korban dirinya juga memastikan bahwa pelaku akan dihukum sesuai perundang-undangan yang berlaku dan para korban serta keluarga akan mendapatkan pendampingan. (Iwan Mulyadi/WP)