Libur Lebaran, DPKPB Pangandaran Siapkan 2 Posko Siaga
wartapriangan.com, BERITA PANGANDARAN. Menghadapi momen Hari Raya Idulfitri 1438 Hijriyah, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (DPKPB) Kabupaten Pangandaran membuka posko siaga bencana.
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (DPKPB) Kabupaten Pangandaran Nana Ruhena menjelaskan, keberadaan posko tersebut diharapkan bisa mempercepat penanganan bencana pada saat arus mudik, balik maupun libur Lebaran serta memberikan rasa aman kepada wisatawan.
Menurutnya, ada dua lokasi penempatan Posko Kesiapsiagaan mudik lebaran yang kita siapkan, antara lain di Kantor DPKPB Kabupaten Pangandaran dan di panggung wisata Pantai Barat Pangandaran.
“Sebanyak 54 orang personil kita disiapkan dalam kegiatan ini,”ujarnya.
Kegiatan ini, lanjutnya, mulai efektif Jumat 23 Juni sampai dengan Minggu 2 Juli 2017.
“Kita siapkan air minum dan Velbet buat tiduran, serta layanan damkar,”pungkasnya. (Iwan Mulyadi/WP)