Bupati Iing, Melepas 404 Jemaah Calon Haji Asal Ciamis
wartapriangan. com. BERITA CIAMIS, Bupati Ciamis Iing Syam Arifin melepas secara resmi jamaah calon haji Kabupaten Ciamis 2017, Kamis (24/08)
Jumlah jamaah calon haji Kabupaten Ciamis yang akan berangkat ke tanah suci Mekkah sebanyak 404 orang yang tergabung dalam Kelompok Terbang (Kloter) 95 JKS dengan rincian 183 pria, 227 wanita.
Jemaah calon haji Keompok Terbang (kloter) 95 akan di tetima masuk di asrama haji embarkasi Bekasi pada tanggal 26 Agustus 2017 jam 14.00 WIB dan di rencanakan take off 26 Agustus 2017 hari Sabtu jam 12.55 WIB.
Jemaah kloter 95 akan menempati maktab aziziah No 4, No rumah 412. Kloter 95 JKS ini rencana akan tiba lagi di tanah air tanggal 05 Oktober 2017 Jam 19.20 WIB.
“Berharap jamaah haji Indonesia khususnya dari Kabupaten Jember menjadi haji yang kelak akan membawa nama baik Kabupaten Jember,” terang Iing.
Secara khusus Bupati Ciamis Iing Syam Arifin berpesan ketika menjalankan ibadah haji tolong menolong satu sama lain, karena tidak ada perbedaan jamaah haji, dan mampu berkonsentrasi dengan ibadahnya.
“Jaga hati kita, letakkan segala macam kesombongan, bermaafan, rendahkan hati, karena belum tentu ada kesempatan kembali,”tutur Iing.
Iing mengaku bangga dengan jumlah jamaah calon haji yang selalu banyak yang menunjukan Kabupaten Ciamis sangat religius.
Iing percaya, bila penduduk suatu kaum beriman dan bertakwa maka akan makmur dan sejahtera daerah tersebut.
Dalam kesempatan itu, Iing meminta doa kepada para jemaah calon haji sesampainya di tanah suci. Sehingga Kabupaten Ciamis dan masyarakatnya makin sejahtera sehingga apa yang mejadi cita-cita masyarakat Kabupaten Ciamis bisa tercapai.
“Selamat menunaikn ibadah haji, semoga seluruh calhaj diberikan kelancaran, kemudahan, rahmat, sehat dan selamat dengan menjalankan seluruh rukun dan sunah-sunah haji,” pungkas Iing. (Dena A Kurnia/WP).