Walikota Banjar, Kunjungi Keluarga Korban yang Tenggelam di Sungai Citanduy
wartapriangan.com, BERITA BANJAR. Walikota Banjar, DR. Hj. Ade Uu Sukaesih, S.Ip., M.Si., Senin (04/09) sore, mengunjugi rumah keluarga korban tenggelam, anak SMP N 7 Banjar, bernama Meta Kusumasari (13) putri dari pasangan Arifin (41) dan Aisyah (37) warga Lingkungan Cikadu, RT 19 RW 08, Kelurahan Karangpanimbal, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, Jawa Barat.
Seperti diberitakan sebelumya, bahwa korban yang bernama Meta Kusumasari (13) tewas saat ebrenang di sungai Citanduy bersama tiga orang temannya, pada hari Minggu (03/09) sekitar pukul 11.30 WIB kemarin, akibat kehabisan nafas setelah hanyut terbawa arus Sungai Citanduy, sabajan ejauh kurang lebih seratus meter dari lokasi awal korban berenang.
Walikota Banjar, DR. Hj. Ade Uu Sukaesih, S.Ip., M.Si.,, menjumpai keluarga untuk memberi dorongan, agar orangtua korban tetap tabah dalam menghadapi musibah yang dialaminya, serta memberikan sumbangan untuk keperluan keluarga korban.
Dalam kesempatan tersebut, Walikota Banjar, DR. Hj. Ade Uu Sukaesih, S.Ip., M.Si., juga menghimbau kepada para orang tua agar selalu waspada dan mengawasi kemana anak mereka bermain, sehingga musibah serupa tidak terjadi lagi diwilayah Kota Banjar. (Baehaki Efendi/WP‘)