Wisatawan Asal Sumedang, Nyaris Tenggelam di Pantai Pangandaran

67

wartapriangan.com, BERITA PANGANDARAN. Kecelakaan laut kembali terjadi di Pantai Pangandaran, Jawa Barat, sekitar pukul 14.00 WIB Minggu (10/9) siang ini. Kecelakaan tersebut menimpa 7 orang wisatawan asal Sumedang, dari ke 7 orang tersebut 3 orang mengalami luka berat.

Menurut Sekretaris Satgas Balawista Asep Kusdinar, mereka sedang berenang dilokasi dengab arus deras, tanpa menggunakan alat renang.

“Akibatnya korban terseret arus. Beruntung mereka dapat diselamatkan oleh anggota Balawista dibantu warga dengan menggunakan perahu pesiar,”ujarnya.

Menurutnya, ketiga korban yang mengalami kondisi luka berat adakah Febri (13), Dadan (12) dan Asep Sofian (37) warga Dusun Ciraja RT 04/ RW 05 Desa Mekar Rahayu Kecamatan Sumedang Selatan Kabupaten Sumedang.

“Seluruh korban selanjutnya dievakuasi ke Puskesmas Pangandaran untuk mendapat penanganan medis,”pungkasnya. (Iwan Mulyadi/WP)

Berita lainnya

Beri komentar

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.