Keren… Ciamis Terima Penghargaan Wahana Tata Nugraha

50

wartapriangan.com, BERITA CIAMIS. Kabupaten Ciamis termasuk kabupaten yang dinilai berhasil dalam pembangunan lalu lintas dan angkutan jalan. Hal tersebut dikatakan Waklil Bupati Ciamis, H. Oih Burhanudin di rumah dinasnya, Jumat (24/11/2017).

“Alhamdulillah hari kemarin Kamis (23/11) saya menerima penghargaan Wahana Tata Nugraha (WTN) untuk tahun 2016 dari 15 kabupaten atau kota yang ada di Jawa Barat. Penghargaan tersebut diterima di Aula Pemkot Tasikmalaya, dan diserahkan langsung oleh Wakil Gubernur Jawa Barat, Deddy Mizwar,” katanya.

Ia menjelaskan, penghargaan Wahana Tata Nugraha (WTN) adalah penghargaan yang diberikan Pemerintah Republik Indonesia kepada kota atau kabupaten yang mampu menata transportasi publik dengan baik. Penilaian dilakukan atas kategori kota metropolitan, kota besar, kota sedang, dan kota kecil. Aspek penataan transportasi yang berkelanjutan, dan berbasis kepentingan publik dan ramah lingkungan mendapat pertimbangan terbesar dalam penilaiannya.

“Untuk Kabupaten Ciamis sendiri mendapat penghargaan WTN Kategori Lalu Lintas Kota Kecil, dan mendapatkan satu unit mobil yang akan diberikan kepada Dishub Ciamis utuk digunakan sebagi kendaraan operasional,” jelasnya (Helmi Razu, Reza/WP)

Berita lainnya

Beri komentar

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.