MUI Himbau Masyarakat Lakukan Shalat Khusuf Besok
wartapriangan.com, PRESS RELEASE. Diberitahukan kepada seluruh umat muslimin di seluruh wilayah Indonesia, berdasarkan data astronomis bahwa pada hari Rabu tanggal 31 Januari 2018 M bertepatan tanggal 14 Junadal Ula 1439 H mulai pukul 18:48:27 WIB di Indonesia akan terjadi Gerhana Bulan Total (GBT). Hampir seluruh kawasan Indonesia dapat mengamati Gerhana Bulan Total pukul 22:11:11 WIB.
Sehubungan dengan hal itu, bagi kaum muslimin dihimbau untuk:
- Melakukan shalat sunnah gerhana secara berjamaah dan melakukan khutbah, sesuai dengan tuntunan Nabi Muhammad SAW dan dianjurkan (sunnah muakkadah) untuk bertakbir terlebih dahulu.
- Dianjurkan untuk bertakbir terlebih dahulu. Selain itu juga dianjurkan memperbanyak zikir, istighfar, sedekah dan amal-amal kebajikan lainnya.
- Disamping itu kami menghimbau agar umat Islam berdoa untuk keselamatan bangsa dan negara.
Jakarta, 17 Januari 2018
Direjtur Jenderal
Bimbingan Masyarakat Islam
(ttd)
Muhammadiyah Amin