Disapu Puting Beliung, Rumah Warga di Ciamis Ini Rata dengan Tanah

91

wartapriangan.com, BERITA CIAMIS. Rumah milik salah satu warga Dusun Sukabagja, RT 25/06 Desa Kelapa Sawit, Kecamatan Lakbok, Kabupaten Ciamis ambruk. Kondisinya kini rata dengan tanah pasca terdampak puting beliung pada Jumat lalu (02/02/2018).

Bencana yang terjadi sekira pukul 16.00 WIB tersebut meratakan rumah milik Satiman (54) setelah tertimpa pohon randu. Rumah korban yang terbuat dari kayu dan bilik bambu tidak dapat berdiri kokoh saat hujan deras yang disertai angin kencang.

“Rumah saya ambruk akibat tertima pohon randu dan pohon kelapa. Ditambah terjangan angin kencang yang melanda wilayah sini,” ungkap Satiman saat ditemui di sekitar puing-puing rumahnya yang ambruk, Minggu (04/02/2018).

Beruntung peristiwa tersebut tidak sampai menimbulkan korban jiwa, sebab saat kejadian pemilik sempat melarikan diri ke luar rumah.

Lanjut Satiman, untuk kerugian materil yang akibat bencana angin puting beliung tersebut, ditaksir mencapai 25 juta rupiah. Sebab hampir semua perabotan rumah yang ada di dalam rumah hancur tidak bisa diselamatkan.

Satiman berharap, semoga pemerintah bisa secepatnya memberikan bantuan. Bantuan yang paling dibutuhkan saat ini, yaitu tenda atau terpal untuk dibuat tempat tinggal, bantuan sembako serta perabotan rumah tangga.

(Baehaki Efendi/WP)

Berita lainnya

Beri komentar

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.