Menteri Basuki Menangis Saat Tinjau Kondisi Stadion GBK yang Dirusak Penonton

Basuki mengingatkan bahwa renovasi venue dan penataan kawasan GBK dibangun pakai uang pajak

210

wartapriangan.com, BERITA NASIONAL.Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono memeriksa fasilitas Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), yang mengalami kerusakan usai pertandingan final Piala Presiden yang berlangsung Sabtu (17/2/2018).

Menteri Basuki mengaku menangis saat terjadi kerusakan sejumlah fasilitas di kompleks GBK.

“Saat kejadian, saya sedang berada di Yogyakarta. Saya lihat melalui media, saya menangis karena renovasi venue dan kompleks GBK membutuhkan perjuangan yang tidak mudah,” ujar Menteri Basuki di Stadion GBK, Senin (19/2/2018).

Basuki mengingatkan bahwa renovasi venue dan penataan kawasan GBK dibangun pakai pajak masyarakat.

“Kita akan menjadi tuan rumah penyelenggaraan Asian Games XVIII. Semula OCA (Olympic Council of Asia) tidak percaya bahwa kita bisa menyelesaikan renovasi ini. Kita sudah kerjakan siang malam dan sudah bisa kita sajikan kepada masyarakat dan khususnya OCA juga sudah yakin kita mampu,” jelas Menteri Basuki.

Saat tiba di zona 10, Menteri Basuki menuju tribun penonton melihat 7 segmen pagar akrilik yang roboh. Selanjutnya di zona 9, Basuki melihat kondisi pintu yang rusak. Pada bagian taman,ada banyak tanaman yang rusak. Dari 4,8 hektar taman, yang mengalami kerusakan mencapai 80 persen.

Sumber: Tribunnews.com

Berita lainnya

Beri komentar

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.