Panwaslu Tasikmalaya Ajak Warga Awasi Pemilu
wartapriangan.com, BERITA TASIKMALAYA. Dengan moto bersama rakyat awasi pemilu dan bersama bawaslu tegakan keadilan pemilu, Badan Pengawasan Pemilu Kota Tasikmalaya sosialisasikan pengawasan pemilu dan partisipatif bersama organisasi kepemudaaan, tokoh agama se-Kota Tasikmalaya acaradigelar Kamis (22/02/18) di Aula Hotel Fave Kota Tasikmalaya.
Puluhan peserta hadir dengan diberikan materi tentang peran serta masyarakat dalam pengawasan pemilihan umum.
Ketua Bawaslu Jabar, Harminus Koto menuturkan, dalam sosialisasi ini pihaknya mengajak semua komponen untuk ikut mengawasi penyelenggaraan pemilu pada Pilgub 2018 mendatang.
“Dalam kali ini bawaslu memang lagi mengajak seluruh komponen baik itu para pemilih pemula maupun stakeholder lainnya sebagai mana moto bawaslu bersama rakyat awasi pemilu dan bersama bawaslu tegakan keadilan pemilu,” ujarnya.
“Untuk mendekatkan pengawas pemilu dengan pemilih pemilu itu sendiri, sehingga masyarakat pemilih dengan pengawasan tidak ada jarak sedikit pun. Maka dibukalah pojok pengawasan. Bagaimana masyarakat biasa ikut andil dalam pengawasan pemilu,” paparnya. (Andri Ahmad Fauzi/WP)