Malam Ini Pabrik Sabut Kelapa di Pangandaran Terbakar!
wartapriangan.com, BERITA PANGANDARAN. Pabrik sabut kelapa yang berlokasi dibelakang Hotel Aston, di Pamugaran, tepatnya di Dusun Sindang Laut RT 003 RW 008 Desa Cikembulan Kecamatan Sidamulih, Kabupaten Pangandaran, tebakar, sekitar pukul 21.00 WIB, Senin (26/3/2018) malam ini.
Laporan sementara kronologis kejadian berawal dari seorang petugas yang sedang mengelas pressan dan pintu, yang mengakibatkan percikan api merembet ke sabut yang kering. Saai ini api masih menyala dikarenakan api terus merembet.
Akibat kejadian tersebut, 15 Ton Coco Viber yang sudah di pack terbakar, mesin press hangus, parlemen asbes terbakar dan bangunan sederhana juga musnah.
Saat ini pukul 23.00 WIB, api sedang dipadamkan oleh Damkar Pangandaran dengan mengerahkan 2 (dua) Unit Kendaraan Damkar, 1 (satu) Unit mobil Tangki DPKPB Pangandaran.
Namun pihak Pusdalops PB Kabupaten Pangandaran menyampaikan, untuk dampak kejadian tidak membahayakan karena jauh dari pemukiman warga. (Iwan Mulyadi/WP)
Punten kang, abi mengklarifikasi eta tkp sudah masuk desa sukaresik yang berbatasan dengan desa cikembulan… Lamun abi tiasa usul.. Tambah 2 unit mobil damkar per kecamatan. Supaya penanganan kebakaran bisa lebih baik lagi. Terima kasih.