Ini Kesiapan Pemerintah Menyambut Pesta Patok di Ciamis

311

wartapriangan.com,  BERITA CIAMIS. Menyambut hajat peternak, Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Ciamis menyiapkan berbagai hal dari jauh-jauh hari. Acara Festival Ternak yang biasa dilaksanakan satu tahun sekali tersebut selalu disambut antusias peserta.

Pesta Patok atau Festival Lomba Ternak tingkat Kabupaten Ciamis tahun 2018 kali ini akan di laksanakan selama dua hari Selasa-Rabu (07- 08/08/2018) di Desa Saguling Kecamatan Baregbeg.

Sekretaris Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Ciamis, Otong Bustomi, menyampaikan menjelang Festival ternak mengatakan, dipastikan binatang ternak yang bakal turut dilombakan jumlahnya banyak, sehingga harus detil dalam perencanaanya. Peserta dipastikan lebih dari 300-500 peserta,   selain itu banyak yang dilombakan sehingga  pihaknya mempersiapkan ratusan stand untuk para peserta lomba. Selasa, (31/07/18).

Otong, mengatakan,”Intinya sebagai ajang silaturahmi para peternak, Bertujuan juga untuk mengembangan sektor peternakan, salah satunya saling berbagi ilmu dan pengetahuan, strategi pemasaran dan penanganan penyakit,”ujarnya.

Lanjut Otong,”Kita juga akan adakan pameran ternak, produk olahan tentunya hasilkarya masyarakat dan peternak, Gerakan makan ikan pun akan kita laksanakan,”paparnya.

Gerakan makan ikan akan berlangsung di acara featival ternak tersebut. Tidak ketinggalan catwalk domba sebagai pengganti ketangkasan domba,  gelar teknologi peternakan dan perikanan bahkan sosialisasi permodalan dari lembaga permodalan peternakan, perikanan dan teknologi. Festival ternak tersebut rencananya akan di hadiri dari Kementrian Peternakan dan Perikanan Provinsi Jawa Barat. (Dena A Kurnia/WP).

Berita lainnya

Beri komentar

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.