PKS Pahami SBY yang Minta PD Dua Kaki di Pemilu 2019

25

wartapriangan.com, BERITA NASIONAL. PKS mengaku dapat memahami sikap Ketum Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang membebaskan kadernya menentukan sikap di Pemilu 2019. PKS memandang setiap partai memiliki strategi.

“Dipahami, karena memang pemilu 2019 adalah serentak pileg dan pilpres,” kata Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera, saat dihubungi, Selasa (11/9/2018).

Namun, menurut Mardani istilah ‘dua kaki’ tidak sepantasnya menjadi sebutan untuk Demokrat karena Mardani yakin Demokrat solid mendukung Prabowo Subianto-Sandiaga Uno di Pilpres 2019 nanti.

“Tapi istilah dua kaki tidak tepat, karena Partai Demokrat tetap solid dukung Prabowo-Sandi, tiap partai punya strategi yang sesuai dengan kondisi partai masing-masing,” ucapnya.

Sebelumnya, Wasekjen Partai Demokrat Andi Arief mengakui isu mereka bermain dua kaki ramai diperbincangkan publik. Andi mengatakan, ‘dua kaki’ merupakan perintah Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

“Soal Demokrat dua kaki jadi ramai. Perintah Ketua Umum SBY itu jelas memang dua kaki,” ujar Andi lewat Twitter, Selasa (11/9/2018). Andi telah mengizinkan detikcom mengutip tweet-nya.

Namun, Andi menjelaskan maksud ‘dua kaki’ yang diperintahkan SBY. Partai Demokrat harus memijakkan kaki mereka di Pilpres dan Pileg 2019. “Satu kaki di pileg, satu kaki di pilpres,” tegas Andi.

Sumber : Detik

Berita lainnya

Beri komentar

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.