Tuntutan Aksi Jihad Honorer Garut Disetujui Bupati

125

wartapriangan.com, BERITA GARUT.  Setelah melakukan audiensi antara Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Forum Aliansi Guru dan Karyawan (FAGAR), PGRI dan Bupati Garut Ruddy Gunawan di gedung DPRD Kabupaten Garut. Selasa, (18/9/2018). Audiensi honorer garut menghasilkan beberapa keputusan.

Hasil audiensi tersebut diantaranya, Bupati Garut siap mengeluarkan Surat Keputusan (SK) penugasan. SK tersebut akan di keluarkan oleh Pemerintah Kabupaten Garut. Dan menurut Ruddy Gunawan, rencana SK penugasan guru honor tersebut akan di keluarkan bulan Oktober yang akan datang.

Dihadapan masa pengunjuk rasa, Bupati Garut mengatakan, pihaknya akan mengeluarkan SK Penugasan bagi para guru honorer yang ada di Kabupaten Garut. Namun ditegaskannya, kebijakannya tersebut didasari pertimbangan serta hasil study banding, antara DPRD dengan pejabat Pemerintah di Kabupaten Garut.

Bupati juga menegaskan, pihaknya baru saja menerima SK Kemenpan-RB terkait kuota CPNS katagori 2. Kabupaten Garut hanya menerima 230 orang untuk kategori dua dan sisanya untuk umum.

Ditambahkan bupati, dari Kuota sebanyak 230 orang tersebut, sudah diterima Pemkab Garut termasuk  data kuota sekolahnya. Sementara itu, Pemkab Garut mengusulkan 1200 orang tenaga pengajar.

Hasil dari keputusan audiensi tersebut, Koordinator Lapangan Unjuk Rasa,  Mamun Gunawan mengucapkan terimakasih.  Menurutnya, keputusan tersebut merupakan hasil yang terbaik dalam memperjuangkan aspirasi para guru honorer.

(Yayat Ruhiyat/WP)

Berita lainnya

Beri komentar

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.