Yuk, Nikmati Keseruan Body Rafting Ciwayang di Pangandaran
wartapriangan.com, BERITA PANGANDARAN. Sungai Ciwayang, adalah salah satu sungai yang terletak di Kecamatan Cigugur, Kabupaten Pangandaran. Sungai ini yang berjarak 35 kilometer dari pusat Kecamatan Pangandaran atau hanya 40 menit perjalanan.
Di Sungai Ciwayang telah lama dibuka aktifitas Body rafting. Sungai ini memiliki suguhan pemandangan alam yang sangat cantik.
Ciwayang adalah hulu sungai yang mengalir ke Green canyon. Sama dengan Green canyon, Sungai Ciwayang memiliki bebatuan tebing dan stalaktit di sepanjang track Body rafting Ciwayang.
Aktiftas Body Rafting Ciwayang memiliki jarak total perjalanan kurang lebih 3 kilometer atau durasi sekitar 2 – 3 jam perjalanan.
Adapun arus sungai disana bervariasi, ada yang deras dan yang biasa. Selain itu di sepanjang trek pengunjung akan melewati beberapa air terjun dan beberapa goa, seperti Karang Bayawak, Sigay Omon, Jambe Tiwi, Situ Hyang, Curug Rasun, Gupitan dan Batu Malang.
Untuk keamanan, para pengunjung wajib memakai peralatan khusus untuk Body rafting, seperti Live jacket/pelampung, peserta juga akan disamping beberapa river guide yang sudah berpengalaman dan profesional.
Body Rafting Ciwayang adalah sebuah tempat yang pas untuk melepas kepenatan selepas kerja di hari libur.
Disini pengunjung juga dapat menikmati kesenian dari daerah Ciwayang seperti seni Beluk, seni Badud, seni Gondang dan seni Reog. Jadwal pementasannya dapat disesuaikan dengan permintaan wisatawan.
Jadi, Body Rafting Ciwayang bisa menjadi salah satu tujuan liburan saat ke Pangandaran. (Iwan Mulyadi/WP)