Pemkab Pangandaran Jemput Jenazah Warganya yang Meninggal di Malaysia

162

wartapriangan.com, BERITA PANGANDARAN. Pemkab Pangandaran melakukan penjemputan jenazah Atinia Kurniasih (46) warga Dusun Ciliang RT 04/01 Desa Ciliang, Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran, yang meninggal dunia karena sakit, saat bekerja di Malaysia.

Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Masyarakat Desa ( Dinsos PMD) Kabupaten Pangandaran Dani Hamdani menyampaikan jenazah tiba dari Malaysia di Bandara Soekarno Hatta, Kamis (14/2/2019) sekitar pukul 14.00 WIB dan langsung dibawa menggunakan ambulan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Pangandaran.

Rombongan yang melakukan penjemputan jenazah, terdiri dari petugas Dinas Sosial Kabupaten Pangandaran, Kepolisian dan perwakilan keluarga.

Rukmini (70) ibunda Almarhumah membenarkan kabar tersebut. Dari keluarga yang ikut dalam rombongan adalah Anditya anak tertua almarhumah.

Rukmini menjelaskan, Jenazah anaknya akan dibawa ke rumah duka di Dusun Purwasari, Desa Parigi, Kecamatan Parigi dan akan dimakamkan di tempat Pemakaman Umum setempat.

Kepada wartawan Rukmini menceritakan, bahwa anaknya berangkat ke malaysia tahun 2016. Saat berangkat anak saya meninggalkan suami dan dua anak.

“Namun kini, suami anak saya sudah menikah lagi dengan wanita lain Makanya saya selaku orang tua merasa sedih saat mendengar anak saya meninggal dunia di negeri orang,” ungkapnya, Kamis (14/2/2019).

Menurut kabar, tambah dia, anaknya meninggal dunia karena sakit. Namun Dia belum memiliki kepastian penyakit yang diderita anaknya.

Sementara Rosidin, kakak almarhumah menyampaikan tidak ada persiapan khusus menyambut kedatangan jenazah adiknya.

Rencananya, tambah Rosidin, setiba di Pangandaran jenazah akan di sholatka di Masjid An Nur di Dusun Astamaya Desa Karangjaladri Kecamatan Parigi, dan langsung dimakamkan karena kondisi jasad almarhumah telah satu minggu, sejak dikabarkan meninggal.

“Berdasarkan informasi dari Dinas Sosial Kabupaten Pangandaran, jenazah adik saya akan tiba di rumah duka Jumat 15 Pebruari 2019, sekitar pukul 07.00 WIB besok pagi,” terangnya. (Iwan Mulyadi/WP)

Berita lainnya

Beri komentar

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.