Bendung Manganti Kabupaten Ciamis Menanti Sentuhan
Daya Ungkit Wisata Terhadap Perekonomian Kabupaten Ciamis
Ditinjau dari aspek perekonomian, sampai saat ini Kabupaten Ciamis masih mengandalkan sektor pertanian. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Kabupaten Ciamis pada tahun 2017 sebesar Rp. 19,8 trilyun. Adapun struktur perekonomannya didominasi oleh tiga kategori usaha terbesar. Yaitu pertanian 23,64%, perdagangan 21,09% dan transportasi 13,10%. Sedangkan sektor pariwisata masih belum signifikan terhadap perekonomian Kabupaten Ciamis.
Kinerja pariwisata dalam PDRB tersebar di berbagai sektor atau kategori lapangan usaha. Nilai tambah pariwisata melekat pada sektor perdagangan, industri pengolahan, transportasi, penyediaan akomodasi & makan minum, dan jasa lainnya. Daya ungkit pariwasata sangat kuat terhadap peningkatan perekonomian. Meningkatkan sektor pariwisata, artinya upaya meningkatkan kunjungan wisatawan. Meningkatnya kunjungan wisatawan inilah yang menghasilkan multiflier effect ke berbagai sektor.
Pengembangan pariwisata akan menyerap tenaga kerja. Wisata juga meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Geliat wisata ini berdampak terhadap tingkat hunian kamar hotel. Dampak lainnya akan dirasakan disektor perdagangan. Demikian juga bisa menumbuhkan industri pengolahan khususnya industri kreatif yang menunjang pariwisata.
Hai ini menunjukan bahwa sektor pariwisata merupakan sektor yang sangat potensial untuk dikembangkan. Pasca lepasnya Pangandaran (andalan wisata) dari Kabupaten Ciamis, maka perlu dibentuk magnet wisata baru yang mampu menarik wisatawan. Kehadiran pariwisata andalan di Kabupaten Ciamis sangat dinantikan setelah enam tahun pangandaran menjadi otonomi tersendiri. Kendati demikian, Bendung Manganti bisa menjadi salah satu magnet wisata yang akan mampu mendongkrak perekonomian Kabupaten Ciamis.
Perjalanan masih panjang dalam mewujudkannya. Namun dengan segala upaya dan sinergitas semua unsur, bukan hal yang mustahil bisa terealisasi dalam waktu dekat. Kabupaten Ciamis harus mampu memanfaatkan peluang rencana pembangunan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Pangandaran.Tanpa perencanaan dan upaya yang sungguh – sungguh, semuanya hanya mimpi. Mimpi besar Kabupaten Ciamis menjadi salah satu destinasi wisata di Jawa Barat.
Yadi Ahyadi, S.Sos
(Penulis adalah Statitisi Ahli Muda pada Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat)