Kapolres Ciamis Ajak Semua Pihak Jaga Kesejukan di Bulan Ramadhan

37

wartapriangan.com, BERITA CIAMIS. Untuk memelihara situasi kondusif selama Bulan Suci Ramadhan  Kepolisian Resort Ciamis menggelar rapat koordinasi lintas sektor di Aula Pemda Kabupaten Ciamis Jum’at ( 10/5/2019 ).

Kegiatan yang di pimpin Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Bismo Teguh Prakoso dan di hadiri Setda Kabupaten Ciamis Asep Sudarman, Dandim 0613/Ciamis Letkol Arm Tri Arto Subagio, M. Int. Rel., M. M. D. S,  Ketua MUI, BNN, Kejaksaan, Polsek, Koramil, Camat serta tamu undangan lainnya.

“Dengan  pertemuan lintas sektoral ini diharapkan bisa bertukar pikiran tentang informasi berbagai potensi kerawanan dalam Bulan Suci Ramadhan di Kabupaten Ciamis,”
terang AKBP Bismo Teguh Prakoso.

Bismo menjelaskan, dalam kesempatan ini ada empat poin pembahasan yang di kupas bersama yaitu bagaimana menjaga perekonomian dan mengawasi barang-barang yang beredar di pasaran dari batas kadaluarsa.

“Kemudian dibahas tentang adanya potensi penyakit masyarakat dan ini sudah kita laksanakan tetapi tentunya kami butuh informasi dari semua elemen,” kata AKBP Bismo.

Kaitanya dengan pemilu 2019, dikatakan Kapolres bahwa salah satu hal yang dilakukan sejak awal semua sepakat bahwa akan mendukung penuh keputusan KPU dan bersama-sama menunggu hasil dari Pleno KPU RI.

“Kita akan menjaga bersama kesucian Bulan Ramadhan, salahsatunya akan di laksanakan tarawih keliling, tadarusan bersama dan juga dalam hal menjaga toleransi tidak melakukan perbuatan-perbuatan melawan hukum, menjaga masyarakat supaya lebih sejuk lagi dengan tidak ada swiping,” ujarnya.

AKBP Bismo Teguh Prakoso juga mengajak kepada seluruh masyarakat, tokoh Agama, ormas, tokoh masyarakat bersama-sama bisa menjaga kesejukan Ramadhan. (Dena A. Kurnia/WP)

Berita lainnya

Beri komentar

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.