Mau Kerja di Kementerian? Buruan Daftar ke Unigal!
wartapriangan.com, BERITA CIAMIS. Kementrian Pertanian Republik Indonesia bakal merekrut sarjana untuk jadi pendamping desa dalam meyukseskan program upaya khusus swasembada padi, jagung, dan kedelai.
Dari sekian banyak perguruan tinggi swasta di Indonesia, yang mempunyai kuota untuk sarjana pendamping desa di Kementrian Pertanian hanya Universitas Galuh Ciamis.
Hal itu disampaikan Wakil Dekan III Fakultas Pertanian Universitas Galuh, Cecep Pardani, yang juga sebagai pembina perekrutan sarjana pendamping desa Universitas Galuh Ciamis untuk Kementrian Pertanian.
Menurutnya, Kementrian Pertanian Republik Indonesia membutuhkan sarjana pertanian Universitas Galuh Ciamis sebanyak 23 orang.
“Untuk bekerja sebagai sarjana pendamping desa pada program UPSUS Pajale yang akan ditempatkan di Sumedang,” kata dia pada Warta Priangan, Selasa (29/03).
Untuk informasi lebih lanjut tentang perekrutan ini, dapat menghubunginya melalui nomor kontaknya 081323177733. (Rizal Nurdiana/WP)