PKS Ciamis Mau Dukung Siapa? Ini Gambaran dari Didi Sukardi
wartapriangan.com, PILKADA Ciamis. Dua bulan menjelang pendaftaran calon peserta pilkada, para bakal calon masih fokus berburu rekomendasi partai pengusung. Dan, rekomendasi PKS untuk Pilkada Ciamis 2018 menjadi salah satu yang ditunggu-tunggu. Partai yang dikenal memiliki jejaring kader yang solid ini setidaknya diincar oleh tiga orang balon; Iing, Herdiat dan Anjar. Lalu kepada siapa PKS Ciamis akan berlabuh? Ini gambaran dari Didi Sukardi, tokoh PKS Ciamis yang saat ini duduk di kursi DPRD Provinsi Jawa Barat.
“Saya kira mayoritas partai sekarang sedang tahap finalisasi. Rekomendasi itu kan harus satu paket, artinya butuh komunikasi politik antar partai. Berbeda dengan PDIP dan Golkar, mereka komunikasi politiknya sudah lama terbangun, jadi bisa lebih cepat,” papar Didi.
Menurut Didi, mekanisme rekomendasi PKS itu dari DPD PKS Ciamis harus menyampaikan gambaran politik ke DPW PKS Jawa Barat. Lalu selanjutnya, dari DPW nanti menyampaikan ke DPP.
“Perkiraan saya di bulan November atau Desember, mungkin sudah dekat ke pendaftaran, baru rekomendasi keluar.”
Bagi PKS, sementara ini peluang masih terbuka untuk semua bakal calon. Namun demikian, bakal calon manapun yang perlu dukungan tentunya harus membangun komunikasi yang intensif.
“Yang komunikasi biasa bakal calon langsung atau timnya. Ini perlu intensif. Dan kalau menurut saya, Pak Iing memang pernah berkomunikasi. Tapi sampai saat ini yang lebih intensif itu Pak Herdiat dan Pak Anjar,” terang Didi.
Masih menurut Didi, kalau saja komunikasi yang dibangun itu baik, PKS bisa membantu banyak. Misalnya saja untuk sosialisasi di tahap penjaringan seperti sekarang. PKS Ciamis bisa membantu sosialisasi para bakal calon.
“Contoh, Pak Herdiat pernah minta disosialisasikan di acara PKS di Kawali. Kita buka peluang itu. Pak Anjar juga sangat intens. Sayangnya, Pak Iing tidak meminta seperti itu,” tambah Didi.
Dipastikan, kemana PKS akan berlabuh sudah mulai kentara di bulan November. Lalu dengan siapa PKS akan berkoalisi, menurut Didi, koalisi yang saat ini sudah dibangun adalah Koalisi Ciamis Bersatu.
“PKS sudah komunikasi dengan Gerindra dan Demokrat dalam Koalisi Ciamis Bersatu,” pungkas Didi. (Senny Apriani/WP)