Dalam Upaya Pelayanan Pada Masyarakat, Pemkab Ciamis Terus Berinovasi

37

wartapriangan.com, BERITA CIAMIS. Pemerintah Daerah Kabupaten Ciamis dibawah kepemimpinan H. Iing S Arifin dan Oih Burhanudin terus berinovasi dan berusaha meningkatkan kualitas pelayanan pada masyarakat dengan visi Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) “CIAMIS MAJU BERKUALITAS MENUJU KEMANDIRIAN TAHUN 2019”.

Dalam rangka menurunkan angka kemiskinan di Kabupaten Ciamis, Layanan Terpadu Penanggulangan Kemiskinan Daerah (LTPKD), kini giat melakukan pendataan agar program tersebut tepat sasaran.

Dalam peresmian Rumah sakit Dadi Keluarga Bupati Ciamis Iing Syam Arifin menyempatkan membagikan kartu waluya kepada masyarakat,

Salah satu penerima Ibu Ana (46) warga Barebeg merasa terbantu dengan program ini.

“Alhamdulillah saya sekeluarga merasa terbantu dengan program ini, saya tidak perlu lagi takut seandainya di keluarga kami ada yang sakit karena ada kartu waluya,” terangnya. (Dena A Kurnia/WP)

Berita lainnya

Beri komentar

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.