Mencekam, Markas Polres Dibakar Kelompok Misterius!
wartapriangan.com, BERITA NASIONAL. Minggu dini hari (12/11/2017) suasana tiba-tiba mencekam. Pasalnya kobaran api tiba-tiba muncul di markas kepolisian. Muncul dugaan jika markas polres dibakar kelompok tidak dikenal.
Api muncul dari ruangan belakang antara ruang Siwas dengan ruang Sitipol. Api itu menyebar begitu cepat hingga menyebabkan gedung utama Polres terbakar.
Beruntung, tak lama kemudian, api berhasil dipadamkan oleh petugas pemadam kebakaran setempat. Saat dilakukan pemadaman, petugas melihat ada dua orang tak dikenal memegang busur panah.
Petugas kepolisian yang tengah berjaga pun bergerak cepat. Mereka mengepung dua orang itu.
Tapi kedua pelaku pembarakan Polres Dharmasraya, Sumatera Barat ini melakukan perlawanan dengan melepaskan beberapa busur panah ke arah petugas sehingga personil kepolisian melakukan tindakan tegas dengan menembakkan peluru ke udara. Namun tembakan peringatan itu tidak dihiraukan dan terus melakukan perlawanan hingga akhirnya ditembak dan dua orang yang melakukan perlawanan itu meninggal dunia.
Dari tangan pelaku, petugas berhasil mengamankan barang bukti berupa 1 busur panah, 8 anak panah, 2 buah sangkur, 1 bilah pisau kecil dan 1 buah sarung tangan berwarna hitam. Selain itu, petugas menemukan sepucuk surat berisi pesan jihad dati tangan keduanya.
Pasca insiden pembakaran Polres Dharmasraya, petugas tetap berupaya memberikan pelayanan kepada masyarakat. Dan sebanyak sembilan tahanan Polres Dharmasraya dipindahkan sementara ke Polsek Pulau Punjung.
Hingga kini polisi mendalami motif kedua pelaku dan menyelidiki keterlibatannya dengan kelompok tertentu. (WP/Berbagai Sumber)