Pemda Ciamis Ajukan Ribuan Formasi CPNS 2018
wartapriangan.com, BERITA CIAMIS. Peluang CPNS 2018 untuk daerah mulai terbuka. Informasi ini datang langsung dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB), Asman Abnur. “Tahun depan kita buka, tahun 2018, untuk daerah, per kabupaten dan provinsi,” kata Asman Abnur di Makassar, Jumat (10/11).
Menpan juga menjelaskan penerimaan CPNS akan disesuaikan dengan usulan bupati dan gubernur sesuai dengan kompetensi bidang apa saja yang ingin dikembangkan di daerah.
“Tahapan usulan sudah berjalan sejak 2017. Formasinya berdasarkan usulan dari pemkab/pemkot dan pemprov,” terang Asman saat berkunjung ke Kantor Gubernur Sulawesi Selatan.
Namun demikian, pada kesempatan tersebut Asman juga menegaskan, ada syarat yang harus dipenuhi sebuah daerah jika ingin membuka peluang CPNS 2018. “Termasuk salah satu syarat, pemerintah daerah belanja pegawainya tidak boleh lebih dari 50%,” kata Asman, seperti dilansir di hampir seluruh media nasional.
Terkait hal tersebut, Sekretaris BKPSDM Kabupaten Ciamis, Endang Sukirman menjelaskan, dilihat dari komposisi anggaran Kabupaten Ciamis sudah memenuhi syarat untuk mengadakan CPNS. Pasalnya, anggaran belanja pegawainya sudah di bawah 50%. “Anggaran (pegawai) kita sudah di bawah 50%. Ada harapan untuk diberi kuota oleh Kemenpan RB,” ungkap Endang saat ditemui di ruangannya, Senin (20/11/2017).
Endang juga menerangkan, jika dilihat dari jumlah pegawai pun Ciamis masih kekurangan. “Pada intinya masih kekurangan (jumlah PNS/ASN). Tapi bergantung pada pusat, untuk jumlah kuota (formasi CPNS) di Ciamis ditentukan oleh pusat,” ungkap Endang.
Saat ini, kebutuhan pegawai di Kabupaten Ciamis mencapai 3.334 orang. “ Tapi yang akan kita ajukan 1.415 orang, disesuaikan dengan anggaran yang diusulkan kepada bupati,” tambahnya.
Masih menurut Endang, rencananya minggu ini BKPSDM Ciamis akan mengajukan usulan formasi untuk CPNS Kabupaten Ciamis 2018. “Hanya untuk berapa jumlah anggaran, kami tidak tahu. itu kewenangan dari atas (Bupati Ciamis), kita hanya mengusulkan saja”. (Helmi Razu/WP)