Gembleng Relawan Tangguh, PMI Pangandaran Gelar Jumbara

100

wartapriangan.com, BERITA PANGANDARAN. Jumpa Bakti Gembira (Jumbara) PMI ke 1 se Kabupaten Pangandaran digelar di Bumi Perkemahan Lokabina Pamugaran, Pangandaran. Rabu (27/12/2017) siang ini.

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata. Turut hadir Wakil Bupati Pangandaran Adang Hadari, Sekretaris daerah sekaligus Ketua PMI Kabupaten Pangandaran Mahmud SH MH, Ketua Tim dan Wakil Ketua Penggerak PKK dan camat.

Jumbara PMI ke 1 se Kabupeten Pangandaran ini, merupakan ajang silaturahmi dan pembinaan yang diharapkan bisa menghasilkan relawan yang tangguh.

Para relawan PMI yang ikut dalam kegiatan ini sekitar 500 yang berasal dari 10 kecamatan.

Sementara itu Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata dalam sambutannya mengatakan kegiatan ini merupakan ajang pembinaan karakter.

“Satu acara silaturahmi yang dikemas dalam jumbara PMI ini merupakan ajang pembinaan generasi muda, bagian tidak terpisahkan sebagai generasi penerus estapet pengisi pembangunan di Kabupaten Pangandaran kedepan. Kegiatan inipun bagian dari pendidikan karakter dari sisi kepekaan sosial, cinta sesama. Ini sangat bermanfaat,”ujarnya

Lanjut Bupati, di PMI para generasi muda ini dibina, dididik tentang kebencanaan, kedisiplinan, nilai-nilai kebangsaan dan lainnya yang bersifat positif.

“Kita ini hidup daerah rawan bencana. Daerah Langkaplancar rawan longsor, Padaherang dan Mangunjaya sering banjir, berada dilempeng dunia, saya kira dengan diadakannya Jumbara anak-anak tahu bagaimana ketika terjadi gempa longsor,” tandasnya. (Iwan Mulyadi/WP)

Berita lainnya

Beri komentar

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.