Wakapolres Tasikmalaya Kota Resmikan Bangunan Polsek Jamanis
wartapriangan.com, BERITA TASIKMALAYA. Polres Tasikmalaya Kota terus melakukan upaya meningkatkan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat di Wilayah Hukum Polres Tasikmalaya Kota. Kali ini, Rabu pagi (04/04/2018) Wakapolres Tasikmalaya Kota Kompol Mujianto meresmikan gedung baru Polsek Jamanis.
Wakapolres Tasikmalaya Kota, Kompol Mujianto mengatakan, kantor yang ada milik masyarakat, sementara polisi hanya sebagai pengguna dan merawat. Artinya, kantor tersebut hanya titipan karena sejatinya milik masyarakat Kecamatan Jamanis.
“Masyarakat jangan segan untuk berkunjung dan mendapatkan pelayanan ke polsek. Karena Polisi wajib memberikan pelayanan dan turun ke masyarakat,” ungkapnya.
Peresmian gedung Polsek Jamanis dihadiri oleh para pejabat Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya, para Kapolsek di wilayah Rayon 1 dan 2, Muspika, para kepala desa di Kecamatan Jamanis dan tokoh masyarakat.
Gedung yang baru di bangun itu adalah gedung rumah dinas Kapolsek Jamanis serta ruangan pelayan Polsek Jamanis.
Sementara itu, Kapolsek Jamanis AKP Semiyono mengatakan, pembangunan fasilitas tersebut atas dorongan masyarakat dengan harapan polisi lebih maksimal dalam memberikan pelayanan terhadap masyarakat.
Pihaknya pun berinisiatif melakukan renovasi kantor dengan membangun rumah dinas dan ruang penjagaan. Setelah melakukan perencanaan, penganggaran dan pelaksanaan pembangunan, saat ini bangunannya sudah beres dan diresmikan.
Lebih lanjut Kapolsek Jamanis menuturkan, dengan adanya renovasi dan penambahan fasilitas, ke depannya masyarakat yang akan melakukan keperluan ke polsek bisa dilayani secara maksimal.
(Andri Ahmad Fauzi/WP)