Jutaan Konten Terorisme Bersarang di Facebook

103

wartapriangan.com, BERITA NASIONAL. Selama kuartal pertama 2018, Facebook mengklaim sudah menumpas 1,9 juta konten terorisme, baik dari Al-Qaeda dan ISIS.

Raksasa media sosial tersebut bahkan mengklaim, jumlah konten terorismenya meningkat 73 persen dari 2017 yang sebelumnya cuma mencapai 1,1 juta konten.

Adapun hasil temuan tersebut dibantu oleh teknologi Machine Learning Facebook untuk bisa menyaring konten teroris dan radikal di platformnya.

Menurut informasi yang diungkap The Verge pada Kamis (17/5/2018), Facebook bahkan bisa menemukan 99,5 persen konten yang terkait dengan terorisme, sebelum pada akkhirnya dilaporkan pengguna.

Tak cuma konten terorisme, media sosial yang dipimpim Mark Zuckerberg ini juga melaporkan konten bermasalah lain, seperti konten kekerasan grafis, di mana Facebook sudah berhasil memberantas 3,4 juta konten yang muncul seiring dengan memburuknya situasi di Suriah.

Untuk diketahui, laporan terbaru Facebook tersebut adalah bagian dari Community Standard Enforcement Report yang mencatat upaya Facebook dalam memoderasi konten pada periode Oktober 2017-Maret 2018.

Facebook rencananya juga akan merilis laporan tersebut dua kali dalam setahun. Tujuan dari perilisan laporan tersebut adalah agar pengguna bisa mengetahui bagaimana upaya dan tantangan yang dihadapi Facebook dalam menangani konten terorisme dan konten lain yang meresahkan.

Sumber: Liputan6.com

Berita lainnya

Beri komentar

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.