Innalillahi… Kebakaran Besar Hanguskan Pondok Pesantren di Tasikmalaya
wartapriangan.com, BERITA TASIKMALAYA. Bencana kebakaran melanda kompleks Pondok Pesantren di Tasikmalaya, Senin (02/07/2018). Bangunan yang selama ini difungsikan sebagai asrama putra di ponpes tersebut diamuk si jago merah.
Api mulai muncul sekitar pukul 08:15 WIB dan berhasil dipadamkan satu jam kemudian, pukul 09.15 WIB. “Ya, sudah padam,” kata Kapolsek Rajapolah Polres Tasikmalaya Kota, AKP Galatiko Nagiewanto saat dihubungi wartawan melalui saluran telepon Senin (02/07/2018) siang.
Dari foto-foto yang dimiliki pihak kepolisian, tampak bangunan pesantren gosong terbakar. Ranjang-ranjang tinggal kerangka, tak terselamatkan.
Belum diketahui penyebab kebakaran yang melanda (Ponpes) PERSIS di Kampung Ciberkah, Desa Manggungjaya, Kecamatan Rajapolah Kabupaten Tasikmalaya tersebut. Pihak kepolisian Polsek Rajapolah serta Unit Identifikasi Polres Tasikmalaya kota sudah tiba di lokasi dan langsung melakukan olah tempat kejadian perkara.
Untuk memadamkan api, sejumlah unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan. Meski api berhasil dipadamkan dalam waktu satu jam, kerugian tak terhindarkan. Insiden terbakaran pesantren ini ditaksir menyebabkan kerugian hingga ratusan juta.
“Ya terjadi kebakaran yang mengakibatkan 14 ruangan kobong santri di lantai dua sebagian bangunanya hangus dilalap api, namun demikian dengan adanya kejadian tersebut tidak ada korban jiwa dikarenakan kobong santri tersebut dalam keadaan kosong ditinggal libur santri-santrinya,” terang AKP Galatiko Nagie Wanto.
Lebih lanjut Kapolsek menjelaskan, untuk titik api sampai saat ini masih dalam proses penyelidikan dengan dibantu Unit Identifikasi Polres Tasikmalaya Kota. (Andri Ahmad Fauzi/WP)