KPU Pangandaran Mulai Susun DCS Anggota DPR dan DPRD

71

wartapriangan.com, BERITA PANGANDARAN. Proses penyusunan dan penetapan daftar calon sementara (DCS) anggota DPR, DPRD provinsi dan DPRD kabupaten/kota akan dilakukan mulai Rabu (8/8) hingga Sabtu (11/8). Namun hingga Selasa kemarin (7/8/2018), masih ada beberapa bakal calon legislatif (bacaleg) yang masih melengkapi persyaratannya.

Komisioner KPU Kabupaten Pangandaran Muhtadin mengatakan, pengumuman DCS anggota DPR, DPRD provinsi dan DPRD kota/kabupaten akan dilaksanakan 12-14 Agustus. “Sementara itu kami baru menyelesaikan proses verifikasi faktual,” ujarnya Selasa (7/8).

Sementara untuk tahapan masukan dan tanggapan dari masyarakat terhadap para bacaleg baru akan dilaksanakan tanggal 12-21 Agustus.

”Sedangkan untuk klarifikasi kepada partai politik atas tanggapan masyarakat terhadap DCS akan dilaksanakan pada tanggal 22-28 Agustus,” jelasnya.

Menurutnya, penyusunan DCT baru dilaksanakan pada tanggal 14-20 September usai verifikasi pengganti DCS. ”Dan untuk pengumuman DCT pada tanggal 21-23 September,” ungkapnya.

Sementara itu, untuk verifikasi faktual pihaknya mengaku tidak menemui kesulitan.

”Kita cek keabsahan persyaratan yang diajukan oleh bacaleg seperti ijazah kemudian melakukan verifikasi langsung ke lembaga yang tercatum dalam ijazah tersebut,” ujarnya.

Sekretaris KPU Kabupaten Pangandaran Endang Hidayat mengatakan untuk verifikasi ijazah paket C, pihaknya mengaku sedikit mengalami kesulitan. ”Banyak PKBM yang telah mengeluarkan ijazah paket C tapi saat ini lembaga tersebut sudah tutup,” jelasnya.

Pihaknya sudah mengecek ke Dinas Pendidikan. Tinggal menunggu limpahan berkas dari PKBM tersebut. ”Kalau dari yang lain sudah aman,” kata Endang. (Iwan Mulyadi/WP)

Berita lainnya

Beri komentar

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.