Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW, DKM Dan Pemuda Di Ciamis Adakan Kegiatan Sosial Gratis

211

wartapriangan.com, BERITA CIAMIS. Puluhan anak yang sebagian besar berasal dari keluarga kurang mampu di berbagai kecamatan dan Kabupaten, pagi tadi mengikuti sunatan massal. Kegiatan itu digelar di DKM Mesjid Al – Hilal serta Pemuda Kureka, Kecamatan Rancah, Kabupaten Ciamis. Kegiatan tersebut merupakan salah satu rangkaian acara Maulid Nabi Muhammad SAW.

“Beberapa hari yang lalu dapat kabar ada sunatan massal. Mengetahui kabar itu saya langsung mendaftarkan anak saya karena sudah merengek ingin disunat,” ujar Mamat (37), orangtua peserta khitanan massal. Sabtu, (17/11/2018).

Menurut pria yang bekerja serabutan itu, dirinya sangat senang dan merasa sangat terbantu dengan acara sunatan massal tersebut. Pasalnya, kebutuhan ekonomi  yang cukup pas – pasan membuat dirinya sempat bingung ketika anaknya meminta disunat.

“Ini rejeki juga, selain dapat sunat gratis, dapat uang saku juga buat anak,” ujar pria yang mempunyai dua anak tersebut kepada Warta Priangan.

Sementara di tempat yang sama, salah seorang tokoh wanita dari Rancah, Ida Nurhaidah mengatakan, acara khitanan massal yang terselenggara merupakan aksi kepedulian untuk anak – anak. Kegiatan sunat massal sudah rutin dilaksanakan dan kali ini menjadi acara sunatan ke 40 kalinya.

“Bila dilihat dari segi kesehatan, khitan mempunyai manfaat membersihkan kotoran, bakteri dan lain hal untuk kaum laki – laki. Semoga mampu meringankan atau mengurangi beban bagi masyarakat kurang mampu serta menjadikan anak – anak calon generasi bangsa ini sehat,” tandasnya.

Tak hanya mengadakan khitanan massal, DKM Mesjid Al – Hilal dan pemuda di Kecamatan Rancah juga mengadakan khatam Qur’an, dan Donor darah.

“Alhamdulillah dari kegiatan sosial ini kita bisa berbagi kepada saudara kita yang berada di luar komplek.”Pungkas Ida di sela – sela acara.

(Helmi Razu Noviansyah/WP)

Berita lainnya

Beri komentar

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.