FKUB Khawatirkan Gerakan Radikal dan Teroris di Ciamis

wartapriangan.com, BERITA CIAMIS. Aksi radikalisme dan terorisme sudah mulai merasuk ke daerah Ciamis. Hal tersebut menimbulkan kekhawatiran di masyarakat Tatar Galuh ini. Demikian disampaikan Ketua Umum Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Ciamis, Koko Komarudin.

Menurutnya, masyarakat dalam organisasi radikal perlu dibina dan dibimbing untuk memahami Islam yang baik dan benar. “Perlu pembinaan yang baik pada mereka. Mereka harus diberi pemahaman islam yang baik juga,” ujarnya, Jumat (21/01), usai melakukan audiensi di Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.

Menurut Koko, ini menjadi tanggung jawab para tokoh agama dan semua pihak yang menginginkan keamanan dan ketertiban. “Suruhlah mereka kembali pada ajaran-ajaran agama yang benar,” pungkasnya. (Rizal/WP)

berita ciamis
Comments (0)
Add Comment