wartapriangan.com, BERITA CIAMIS. Ratusan rumah di Ciamis terendam banjir. Selain itu hektaran sawan pun ikut tergenang.
Menurut informasi yang dihimpun reporter Warta Priangan, Dena A. Kurnia di lokasi kejadian, air cukup deras mulai memasuki permukiman warga sekira pukul 03.00, Kamis (17/03) dini hari. Mayoritas warga baru menyadari air sudah menggenangi rumahnya dua jam kemudian, sekira pukul 05.00 WIB. Ketinggian air banjir di Ciamis saat ini di lokasi sekitar 60 sentimeter.
Banjir itu merendam ratusan rumah di tiga dusun di daerah Desa Tanjungmulya, Kecamatan Panumbangan, Kabupaten Ciamis. Ketiga dusun tersebut adalah Dusun Cikidal, Landeuh dan Cikopeng.
Hal tersebut dibenarakan oleh Ketua RT 21 RW 07, Dusun Cikopeng, Desa Tanjungmulya, Mamat. Menurutnya, air mulai masuk ke wilayahnya sekira pukul 04.30 WIB.
Masih menurut Mamat, sekitar 120 rumah yanga berada di Dusun Ciopeng terendam. “Wilayah saya (Dusun Cikopeng) semuanya terendam. Di dusun saya ada sekitar 120 rumah. Kalau di dusun lain saya belum mengecek,” terangnya pada Warta Priangan.
Dari pantauan Warta Priangan di lapangan, ada empat rumah yang paling parah terdampak banjir. Ketinggian air di rumah tersebut hampir mencapai atap. Penghuni rumah tersebut kemudian dievakuasi petugas dari Polres Ciamis menggunakan perahu karet.
Selain merendam ratusan rumah, banjir di Ciamis juga merendam sembilan hektar sawah di daerah tersebut. Jalan raya Panumbangan juga ikut tergenang.
Luas jalan raya yang tergenang sekira 200 meter. Lokasinya tepat di depan Alfamart Tanjungmulya.
Saat berita ini diturunkan, petugas gabungan dari Polri, TNI, Pol PP, Dishub, BPBD sudah nampak di lokasi untuk membantu proses evakuasi. (Dena A. Kurnia/WP)
Baca juga: