Puluhan Anggota Polres Ciamis Diperiksa BNN

wartapriangan.com, BERITA CIAMIS. Kapolres Ciamis melalui Kasat Narkoba, AKP Agus Susanto menilai, pelaksanaan Test Urine dalam rangka Operasi Bersinar 2016, bahwa Polri transparan dalam menegakan hukum.

“Ini menandakan kita transparan bahkan kita bekerja sama dengan pihak Badan Narkotik Nasional (BNN) Kabupaten Ciamis, dalam melaksanakan Test Urine terhadap anggota Polres Ciamis sebanyak 55 orang anggota,” paparnya.

Menurut Agus, tes urine dilaksanakan secara acak dalam apel tadi pagi yang dipimpin langsung oleh Kapolres Ciamis, langsung ditunjuk secara acak.

“Kegiatan ini untuk mengantisipasi dan meminimalisir terhadap anggota yang menyalahgunakan narkoba, kita akan cek terus sehingga anggota merasa diawasi sama kita, untuk meminimalisir penyalahan narkoba terhadap anggota,”ujarnya.

foto: tantan mulyana/wp

Ia menambahkan hasilnya akan menunggu dari BNNK Ciamis. “Saat ini belum ada laporan, mungkin nanti sore laporannya sudah bisa disampaikan, serta akan diteruskan ke pimpinan,” lanjutnya.

“Kalau ditemukan Anggota Kepolisian khususnya Polres Ciamis yang positif mengonsumsi narkoba akan serahkan ke pimpinan kita untuk segera ditindak lanjuti. Akan dikenai berupa Pelanggaran Disiplin, kalau kasusunya berat akan kita dalami dikenakan Pelanggaran Kode Etik, sejauh mana pelanggarannya,”ungkapnya.

Lebih lanjut ia mengatakan, dalam pelaksaan test urine ini, akan terus dilaksanakan guna meminimalisir penyalahan narkoba terhadap anggota. “Mungkin nanti 3-4 bulan kita akan melaksanakannya melihat situasi dan kondisi di lapangan,” tegas kasat.

“Kenapa saat ini dilakukan hanya sejumlah 55 orang, dikarenakan 2 minggu sebelumnya kita sudah melaksanakan cek kesehatan. Hal itu sudah termasuk test urine semuanya, jadi seluruh Anggota Polres Ciamis dua minggu ke belakang secara keseluruhan sudah melaksanakan test urine oleh Disdokkes Polda Jabar,” pungkas Agus. (Tantan Mulyana/WP)

berita ciamisbnn ciamisciamispolres ciamis
Comments (0)
Add Comment