wartapriangan.com, BERITA CIAMIS. Pagi tadi, Minggu (14/08) ratusan warga Ciamis antusias mengikuti jalan santai. Sejak pagi warga telah berkumpul menunggu start dimulai yang dilepas langsung oleh Bupati Ciamis, H. Iing Syam Arifin.
Sekitar 500 warga start di Lapang Bola Voli Lingkungan Tanjungmanggu, kemudian melewati jalan Sudirman, Jati, Cibeureum, jalan Cirahong, jalan Jendral Sudirman dan finish kembali di lapang bola voli Tanjungmanggu.
Sambil beristirahat melepas penat, panitia pun menyediakan panggung hiburan dan pembagian hadiah.
Selain menggelar jalan santai, panitia pun meresmikan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kasih Ibu Sindangrasa. PAUD tersebut telah selesai dibangun dan diresmikan oleh Bupati Ciamis.
Peresmian PAUD dan jalan santai masih merupakan rangkaian acara peringatan HUT RI ke-71 yang diselenggarakan warga RW 09 Kelurahan Sindangrasa, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis.
Hadir dalam kegiatan jalan santai dan peresmian PAUD tersebut antara lain, Bupati Ciamis, H Iing Syam Arifin, Ketua Yayasan Kasih Ibu, Nurmuttaqin, Ketua DPC Partai Demokrat, Hj. Irma Bastaman Harris, Anggota DPR RI Dapil Jabar X, H Amin Santono, Anggota DPRD Jabar, H Irfan Surya Nagara, Camat Ciamis beserta Muspika Kecamatan Ciamis dan masyarakat.
Dalam sambutannya Ketua Yayasan Kasih Ibu Nurmuttaqin S.HI mengatakan, PAUD ini berdiri dengan bantuan dari pemerintah dengan jumlah anggaran Rp. 90 juta. Dengan dana tersebut Yayasan Kasih ibu biasa membangun PAUD dengan ukuran 18X8 meter persegi terdiri dari 4 ruang.
Bupati Ciamis, Drs Iing Syam Arifin saat memberikan sambutan, memberikan apresiasi sebesar-besarnya atas berdirinya PAUD Kasih Ibu.
Acara peresmian ditandai dengan penandatanganan prasasti dan pemotongan pita oleh Bupati Ciamis sebagai simbol dari terputusnya segala rintangan dan terwujudnya segala harapan.
PAUD Kasih Ibu menyediakan berbagai fasilitas permainan, pembelajaran terkini yang dikemas dalam gedung sekolah yang serasa di dalam rumah sendiri. (Dena A. Kurnia/WP)