Atap Sekolah di Ciamis Ini Dibiarkan Ambruk

wartapriangan.com, BERITA CIAMIS. Atap sekolah di Ciamis ini ambruk. Atap sekolah ini ambruk diduga karena kondisi atap yang tidak kuat menahan beban genting dan lapuk dimakan usia.

Kepala sekolah tersebut, Sumyati, Selasa (13/09) kepada Warta Priangan mengatakan, pada peristiwa ambruknya atap sekolah tidak memakan korban jiwa karena pada saat kejadian berlangsung siswa sekolah sudah dikeluarkan dari gedung sekolah.

“Beruntung pada saat kejadian berlangsung bangunan dalam keadaan kosong, sehingga pada saat ambruk, tidak sampai menimbulkan korban jiwa,” katanya.

foto: baehaki efendi/wp

Sumyati mengemukakan, atap yang ambruk ini hanya satu lokal saja dan satu lokal yang lain masih bisa dipergunakan untuk proses belajar serta ruang para guru. Walapun  kondisi ruangannya sama memprihatinkan.

“Bangunan sekolah yang ambruk tersebut dibangun dari dana swadaya pada tahun 2000. Tetapi pada tahun 2015 kemarin bangunan tersebut ambrukhingga sekarang belum ada perbaikan dan perhatian dari pemerintah,” katanya.

Sumyati mengatakan, akibat ambruknya atap sekolah ini, proses belajar mengajar siswa sangat terganggu. Karena siswa Kelas A (Kecil) dan Kelas B (Besar) belajarnya disatukan.

 “Jumlah siswa yang ada pada Raudathul Athfal (RA) AN-NUR ini sebanyak 50 siswa, dan dalam proses pembelajaran mereka di satu kelaskan sehinggaa kurang efektif,” katanya.

Sumyati, berharap dengan ambruknya atap sekolah Raudathul Athfal (RA) AN-NUR yang beralamat di Desa Sukajadi, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat ini, adanya perhatian dari Bupati Ciamis dan Kementrian Agama Kabupaten Ciamis. Ia berharap untuk perbaikan ruang sekolah yang rusak tersebut, sehingga proses belajar mengajar di sekolah berjalan normal seperti sediakala. (Baehaki/WP).

berita ciamisciamis
Comments (0)
Add Comment