wartapriangan.com, BERITA PANGANDARAN. Wakil Bupati Pangandaran Adang Hadari meresmikan beroperasinya SMK Dharma Agung yang berlokasi di Kecamatan Sidamulih Kabupaten Pangandaran, Sabtu (21/1).
Dalam sambutannya Wakil Bupati Pangandaran Adang Hadari menyampaikan apresiasi kepada pihak yayasan yang telah ikut berkiprah dalam dunia pendidikan di Kabupaten Pangandaran.
“Saat ini pemerintah Kabupaten Pangandaran sangat peduli dalam bidang pendidikan. Melalui pangandaran hebat dengan memberikan biaya pendidikan gratis dari tingkat SD hingga SLTA,”kata Adang.
Pada tahun 2016 lanjutnya, sektor pendidikan telah menyerap anggara sebesar Rp. 48 milyar. Sedangkan tahun 2017 dianggarkan hingga Rp.50,3 milyar.
Kepala sekolah Dharma Agung Drs. Jam’an Solih, M.M menyampaikan saat ini sekolah Dharma Agung baru memiliki 75 siswa dengan 23 orang pengajar. Adapun jurusan yang tersedia di sekolah ini antara lain Akomodasi Perhotelan, Komputer Multimedia, dan Teknik Kendaraan Ringan (TKR).
Sementara Yudi Nurman dari kasi kelembagaan Direktorat SMK Kementrian Pendidikan Republik Indonesia, mengatakan sejak ada usulan akan didirikan sekolah ini, pihaknya sudah beberapa kali melakukan peninjauan dan kajian.
“Alhamdulillah hari ini, sudah diresmikan oleh Pak Wakil Bupati Pangandaran, bangunannya juga sangat representatif. Demikian juga lokasinya mudah diakses dan tidak terlalu hiruk-pikuk kendaraan,”kata Yudi.
Dirinya berharap dengan berdirinya sekolah ini dapat ikut memberikan kontribusi nyata kepada dunia pendidikan khususnya di Kabupaten Pangandaran.
Hadir pada kesempatan tersebut, Sekda Kabupaten Pangandaran, Kadisdikpora, para anggota DPRD Kabupaten Pangandaran, tokoh pemekaran Kabupaten Pangandaran, Camat, Kapolsek, Danramil, dan tamu undangan lainnya. (Iwan Mulyadi/WP)