Warga Ciamis Diminta Jangan Ikut Aksi 112!

www.wartapriangan.com, BERITA CIAMISGerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF) MUI berencana kembali menggelar aksi. Kali ini rencananya aksi tersebut akan dilaksanakan pada Sabtu (11/02) atau aksi 112.

Menanggapi hal tersebut, Bupati dan Kapolres Ciamis mengimbau agar masyarakat tidak mengikuti aksi tersebut. “Pertama, saya himbau adalah kita berdoa lebih dulu. Kita perhitungkan dan pertimbangkan masalah maslahat. Gagasan ini juga pertama kali diungkapkan oleh Kapolres Ciamis untuk memperluas do’a bersama dengan masyarakat Ciamis,” papar Bupati Ciamis, H. Iing Syam Arifin usai mengadakan pertemuan bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FORKOPIMDA), para tokoh dan ulama di Pendopo Ciamis, Rabu (08/02).

Suasana pertemuan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FOKOPIMDA), para tokoh dan ulama di Pendopo Ciamis, Rabu (08/02). (foto: ane wowling/wp)

Pertemuan tersebut digelar dalam rangka mempersiapkan do’a bersama/istigosah yang akan dilaksanakan di Masjid Agung Ciamis, Kamis, 9 Februari 2017 besok. Bupati Iing lebih mengharapkan agar warga Ciamis mengikuti istighosah tersebut.

Istighosah digelar untuk mendo’akan Bangsa Indonesia, keamanan, kedamaian, dan kenyamanan di Republik Indonesia, khususnya untuk wilayah Kabupaten Ciamis.

Dalam kesempatan yang sama, Kapolres Ciamis, AKBP Didi Hayamansyah, S.H., S.Ik., M.H  pun mengatakan jika pihaknya telah menerima himbauan dari Jakarta. “Bahwa adanya larangan karena sudah memasuki masa tenang Pilkada DKI, dan tadi kita sudah merapatkan untuk menghimbau masyarakat Ciamis untuk tidak berangkat ke Jakarta,” ungkapnya.

Bupati Ciamis, H. Iing Syam Arifin. (foto: ane wowling/wp)

Ia juga menambahkan jika hal itu tidak akan ada untungnya bagi masyarakat Ciamis. “Karena yang akan melaksanakan Pilkada adalah warga DKI. Tapi kalau memang niatnya ingin berdo’a demi keselamatan Negara Republik Indonesia ini maka pada kesempatan inilah kita akan berdoa bersama-sama dengan seluruh masyarakat yang ada di Kabupaten Ciamis. Pelaksanaanya akan kita laksanakan di malam Jum’at ini. Dan mudah-mudahan apa yang menjadi harpan kita semua dikabulkan oleh Alloh SWT,” ucap Kapolres.

Kapolres juga mengingatkan, jika tetap masih ada warga Ciamis yang tetap berangkat ke DKI, ia akan bertanya tujuan dari keberangkatan mereka ke DKI untuk apa. “Kita akan tanyakan, tujuan mereka berangkat ke DKI untuk apa? Jangan sampai mereka datang kesana, tidak ada yang bertanggug jawab dan karena ini adanya larangan akan mengganggu masa tenang yang ada di Jakarta otomatis masyarakat yang akan berangkat itu akan dirugikan,” jelasnya. (Ane Wowiling/WP).

berita ciamisciamis
Comments (0)
Add Comment