Alhamdulillah.. Jalan Provinsi Selaawi-Limbangan Akhirnya Diperbaiki

wartapriangan.com. BERITA GARUT. Masyarakat Limbangan dan Selaawi, sudah lama mengeluhkan sarana jalan yang menghubungkan dua kecamatan tersebut rusak parah. Terutama bagi para pengguna jalan. Padahal rusaknya jalan tersebut bukan baru satu atau dua bulan saja.

Namun keluhan warga di kedua wilayah Garut Utara ini, baru mendapat tanggapan positif dari Pemkab Garut. Pemerintahan Kabupaten Garut berjanji akan segera merehabilitasinya.

Jalan tersebut selain menghubungkan Kecamatan Limbangan dan Selaawi, juga menghubungkan wilayah Garut dan Kabupaten Sumedang.

Menurut Camat Selaawi, Ridwan Effendi, rehab jalan tersebut akan dilaksanakan akhir April 2017, setelah beres proses lelang proyek.

Menurutnya, selain jalan, gorong-gorong dan drainase sepanjang jalan tersebut akan diperbaiki. Rerencana pengerjaan perbaikan jalan Limbangan-Selaawi akan dimulai pada titik KM.9+400 dari Limbangan, dan berakhir di titik KM. 3+600. Sedangkan panjang penanganannya, mencapai 5.800 meter dengan lebar 5 meter.

foto: yayat ruhiyat/wp

Dijelaskan Camat, jalur sepanjang 5800 meter ini akan terbagi dua jenis perbaikan. Yakni rabat beton sepanjang 2.200 meter dan hotmix 3.600 meter.  Sedangkan target pengerjaannya, diharapkan bisa selesai dalam jangka waktu 120 hari kerja.

Masyarakat khususnya pengguna jalan tersebut sangat bersyukur. Sebab sudah lama sekali sarana penunjang transportasi satu-satunya ini rusak parah. Untuk itu, Camat Selaawi meminta doa dan dukungan dari seluruh masyarakat, khususnya masyarakat Limbangan dan Selaawi.

Untuk mendapatkan hasil yang optimal sesuai dengan harapan masyarakat, Ridwan akan segera membentuk tim monitoring yang beranggotakan wakil dari seluruh elemen masyarakat. Tim ini, nantinya akan selalu memantau selama pengerjaan perbaikan jalan.

“ Saya berharap siapapun yang mendapatkan proyek melalui lelang nanti, bisa bekerja maksimal. Sehingga hasilnyapun akan maksimal, terlebih jalur ini sangatlah penting bagi masyarakat,” pungkasnya. (Yayat Ruhiyat/WP)

berita garutgarut
Comments (0)
Add Comment