wartapriangan.com, BERITA TASIKMALAYA. Jajaran anggota Polsek Tamansari, Resor Tasikmalaya Kota, Jawa Barat, patut diacungi jempol. Mereka mengumpulkan angaran sukarela lalu hasilnya disedekahkan. Itu dilakukan secara rutin setiap bulan.
Hasil kumpulan uang dari para anggota itu mereka belanjakan aneka ragam barang kebutuhan pokok. Diantaranya beras, minyak sayur, 10 bungkus mie instan serta 10 butir telur. Namun biasanya jenis barang disesuaikan dengan kebutuhan penerimanya.
Barang-barang itu kemudian mereka kemas menjadi beberapa paket yang siap didistribusikan.
Seperti yang mereka lakukan, Rabu (8/3). Kali ini sedekah yang mereka sebut dengan “Polri Peduli-Berbagi Itu Indah” itu digelar di Kampung Selamitan, Kelurahan Setiyamulaya, Kecamatan Tamansari, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat.
Pada pembagian itu ada beberapa paket yang sudah disiapkan. Sasarannya adalah fakir miskin maupun anak yatim piatu yang berada di wilayah hukum Polsek Tamansari, Polres Tasikmalaya Kota.
“Ini bentuk kecintaan dan kepedulian Polri ke pada masayarakat, tentunya kami sebagai pelindung dan mengayomi masyarakat bukan bentuk pengamanan saja, tapi selain itu kita berbagi agar masyarakat merasa dekat dengan aparat kepolisian,” ujar Kapolsek Tamansari, AKP Cucu saat di wawancara sejumlah waratawan usai memberikan sedekah kepada fakir miskin.
“Saya ucapakan terimakasih kepada bapak polisi yang telah memberikan sedekah kepada saya mudah-mudahan menjadi amalan ibadah dan di balas oleh Allah SWT. Saya merasa bahagia dan senang,” ungkapnya.
Hal senada yang dikatakan Sayiman (90) warga Kecamatan Tamansari, dengan pemberian sedekah ini ia sangat terbantu untuk kebutuhan sehari-hari apalagi mata pencahariannya sebagai tukang ikan kadang dapat kadang tidak. Alhamdulilah ada yang berhati mulia memberikan sedekah,” ujarnya. (Andri/WP)