Bupati Jeje Kukuhkan Bunda PAUD Kabupaten Pangandaran

wartapriangan.com, BERITA PANGANDARAN. Untuk meningkatkan kualitas generasi penerus bangsa terutamanya anak di usia dini, Bupati Pangandaran H Jeje Wiradinata bertempat di Hotel Sinar Rahayu 4 Pangandaran, Selasa (25/4) mengukuhkan Bunda PAUD Kabupaten Pangandaran.

Ida Nurlaela, selaku Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Pangandaran, dikukuhkan menjadi Bunda PAUD Kabupaten oleh Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata bersama dengan 10 bunda PAUD Kecamatan yang ada di Kabupaten Pangandaran.

Pengukuhan ini secara simbolis dilakukan penyematan selendang kepada bunda PAUD Kabupaten, selanjutnya diikuti bunda PAUD Kecamatan.

Dalam kesempatan tersebut Bunda Paud Kabupaten Pangandaran Ida Nurlaela Wiradinata menyampaikan, anak merupakan pilar utama dalam pembangunan, sumber daya manusia sangat menentukan kemajuan suatu bangsa.

“Kualitas sumber daya manusia sangat ditentukan oleh
Derajat kesehatan, intelegensial, tingkat kematangan emosional dan spiritual ini semua ditentukan dari masa kandungan 0 sampai 6 tahun atau masa golden age,”ujarnya.

Kehadiranya PAUD lanjutnya, merupakan solusi dalam pendidikan nasional berdasarkan Peraturan Menteri Pendidikan Nasional No 13 th 2005 bahwa PAUD merupakan pendidikan non formal. Model pendidikan yg digunakan dalam PAUD salah satunya yaitu metode enviromental learning yaitu belajar dari kearifan lokal kemudian membudayakannya dengan lingkungan sekitar.

“PAUD idealnya bukan diartikan sebagai pendidikan usia dini, melainkan pengembangan anak usia dini, karena hakekatnya PAUD merupakan pembinaan yang memberikan stimulus kepada anak agar tumbuh kembang secara optimal utk mengikuti Jenajang pendidikan yg lebih lanjut melalui pembentukan karakter seorang anak diajarkan tentang budi pekerti, moral atau ahlak,”papar Ida.

Adapun permasalahan dalam konteks globalisasi tidak mudah membentuk karakter. Kemajuan jaman dan teknologi tinggi menimbulkan masalah baru seperti fornografi, human traficing, HIV AIDS dan narkoba.

“Karena selain orang tua dan guru ada pengasuh lain yang hadir di lingkungan sekitar kita yaitu internet dan televisi dan terkadang juga memberikan informasi yang menyesatkan,”tambahnya.

Ida Nurlaela juga menegaskan PAUD merupakan basic education yang juga harus diperhatikan oleh pemerintah yaitu mengeluarkan regulasi tentang pembinaan PAUD, memberikan penyelenggaraan paud lewat dop, pelatihan peningkatan kulitas guru.

“Pesan saya setelah dilantik menjadi Bunda PAUD berharap, jadikan PAUD di kab pangandaran infestasi kualitas sumber daya manusia kita dimasa depan. Semangat ini harus digelorakan pada Bunda PAUD di kecamatan dan desa se Kabupaten Pangandaran.

Tugas ini sangat mulia sebagai simbol sekaligus mitra utama dalam gerakan nasional PAUD.
Pada kesematan yang berbahagia ini sebagai Bunda PAUD Kabupaten Pangandaran, saya sampaikan bahwa program paud ini sejalan dengan program bkb holistik terintregratif posyandu,”katanya.

Sebagai Bunda PAUD sekaligus sebagai Ketua TP PKK Kabupaten Dirinya berharap, agar kedua program tersebut dapar terlaksana dengan baik.

“Saya berharap Disdikpora mengetahui program dan pelaksanaan posyandu. Didalam pelaksanaan posyandu ada petugas dari Disdikpora yang ikut serta memberikan bimbingan kepada pos PAUD, bkb (bina keluarga balita) dan bkr (bina keluarga remaja),”pungkasnya. (Iwan Mulyadi/WP)

berita pangandaran
Comments (0)
Add Comment