wartapriangan.com, BERITA CIAMIS. Siang tadi, Selasa (10/05) seorang wanita ditemukan warga terkapar di pinggir jalan. Ia ditemukan bersimbah darah di pinggir jalan Cisadap, Banagara, Ciamis.
Berdasarkan informasi yang dihimpun Warta Priangan, korban saat kejadian tengah mengendarai sepeda motor metik. Namun tiba-tiba seorang pria yang diduda suami korban menghampirinya dan membacok kepala korban dengan menggunakan golok. Seketika korban tersungkur bersimbah darah.
Kejadian tersebut diposting oleh seorang saksi mata di akun facebooknya. “Telah terjadi tindak kriminal di jalan Cidadap, Banagara, Ciamis. Istri dibacok pake golok sama suaminya saat mengendarai sepeda motor Mio. Saat kejadian masyarakat Cuma ngeliatin doang dan foto-foto. Dengan sigap aku membawa korban langsung ke rumah sakit,” tulis pemilik akun Dedy Supardi.
Kejadian tersebut dibenarkan oleh petugas medis RSUD Ciamis. Korban dievakuasi ke RSUD Ciamis sekira pukul 13.00 WIB, Selasa (10/05).
Perempuan malang tersebut diketahui bernama Devi, warga Indihiang, Kota Tasikmalaya.
Akibat insiden pembacokan yang dialaminya, korban mengalami luka robek di dahi.
Saat berita ini diturunkan korban masih mendapat perawatan medis di RSUD Ciamis. (Dede Hermawan/WP)