wartapriangan.com, BERITA BANDUNG. Sabtu malam besok (20/05), Persib Bandung kembali melakoni lanjutan kompetisi Gojek Traveloka Liga 1 pada pekan ke-7. Pada pertandingan yang akan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api ini, Persib Bandung bertindak selaku tuan rumah dan akan menjamu tim tamu Borneo FC. Hingga pekan ke-6 kemarin, Persib Bandung berada di peringkat ke-2 dengan meraih 12 poin dari hasil 3 kali menang dan 3 kali bermain imbang. Sementara, Borneo FC berada di peringkat ke-13 dengan poin 7 dari hasil 2 kali menang, 1 kali imbang, dan 3 kali kalah.
Terakhir kali pertemuan Persib Bandung dan Borneo FC terjadi pada bulan Maret 2017 kemarin tatkala keduanya bertemu dalam leg ke-2 semifinal Piala Presiden 2017 di Stadion Si Jalak Harupat. Pertandingan penuh drama tersebut, telah memupuskan harapan Persib Bandung untuk mempertahankan gelar Piala Presiden. Kala itu, Persib Bandung kalah dalam adu penalti dengan skor 3-5 untuk keunggulan Borneo FC. Sebelumnya, Persib Bandung juga menelan kekalahan ketika bermain dalam leg ke-1 semifinal Piala Presiden 2017 di Stadion Segiri dengan skor tipis 2-1.
Sementara, pada tahun 2016 silam, kedua kesebelasan juga sempat bertemu 2 kali dalam TSC 2016. Pada saat bertanding di Stadion Segiri, Persib Bandung berhasil menahan imbang tuan rumah Borneo FC dengan skor 0-0. Ketika bertindak sebagai tuan rumah di Stadion Si Jalak Harupat, Persib Bandung berhasil menaklukkan Borneo FC dengan kemenangan tipis 1-0.
Dilihat dari statistik pertemuan kedua tim, Persib Bandung tidak bisa menganggap remeh kesebelasan yang berjuluk Pesut Etam ini, meskipun posisi Borneo FC saat ini di tabel klasemen berada jauh di bawah Persib Bandung. Kalaupun menang, Persib Bandung kebanyakan menang tipis.
Dengan bermain di kandang sendiri dan didukung ribuan bobotoh, kali ini Persib Bandung bertekad meraih kemenangan besar. Misi pelatih Djajang Nurdjaman untuk membawa Persib Bandung bermain atraktif dan menyerang patut ditunggu. Meskipun saat ini Persib Bandung berada di papan atas klasemen, kritikan terhadap taktik dan permainan Persib Bandung yang belum memuaskan masih mengalir deras dari para bobotoh. Secara statistik gol, Persib Bandung pun masih kalah dengan Borneo FC yang sudah mencetak 7 gol sementara Persib Bandung baru mampu mencetak 6 gol.
Bagaimana hasil akhirnya? Menarik ditunggu hasil akhir pertandingan yang rencananya akan disiarkan langsung oleh stasiun televisi tvOne pada hari Sabtu besok (20/05) mulai pukul 18.30 WIB.
Prediksi susunan pemain kedua tim.
Persib Bandung: M Natsir (PG), Henhen Herdiana, Vladimir Vujovic, Supardi, Ahmad Jufriyanto, Raphael Maitimo, Dedi Kusnandar, Gian Zola, Atep (C), Febri Hariyadi, Shohei Matsunaga.
Borneo FC: Muhammad Ridho (PG), Michael Orah, Leonard Tupamahu, Firly Apriansyah, Abdul Rahman, Flavio Beck Junior, Wahyudi Hamisi, Ponaryo Astaman (C), Riswan Yusman, Terens Puhiri, Shane Smeltz. (Djunjunan Purnama/WP).