wartapriangan.com, BERITA TASIKMALAYA. Jasa angkutan kereta api menjadi salah satu kebutuhan warga pada saat mudik lebaran tiba. Selain peningkatan jumlah penumpang yang memakai armada ini, pengiriman barang dengan menggunakan jasa kereta api pada musim mudik kali ini juga semakin meningkat.
Hal ini dapat dilihat dari banyaknya barang yang dikirim ke berbagai daerah di Tasikmlaya, Jawa Barat dengan menggunakan jasa kereta api.
Misalnya, du kantor jasa pengiriman barang lewat Kereta Api di kota Tasikmalaya mulai sibuk, karena menjelang Hari Raya Lebaran, pengiriman barang mengunakan Kereta Api mulai meningkat.
Peningkatan pengiriman barang ini dirasakan sejak beberapa hari yang lalu. Dari mulai pagi hingga malam, tak pernah sepi dari pengunjung yang hendak mengiriman barang atau mengambil barang.
Menurut sekretaris jasa pengiriman barang, Imam, rata-rata barang yang dikirim berupa makanan, konveksi dan Sepeda Motor.
Dalam sehari pengiriman sepeda motor saja, biasanya hanya 10 unit, sekarang mencapai 20 hingga 30 unit. Jumlah tersebut belum termasuk pengiriman dari luar kota.
Masih kata Imam, kebanyakan konveksi tujuan ke Surabaya dan daerah lainnya. Meningkatnya jasa pengiriman barang, karena seminggu sebelum Lebaran,
perusahaan pengiriman barang banyak yang tutup sehingga memicu warga
untuk melakukan pengiriman lebih awal.
“Dipastikan antara seminggu atau lima hari sebelum lebaran sudah tidak menerima pengiriman. Karena gerbong yang biasa digunakan untuk
pengiriman barang diperbantukan untuk angkutan mudik,”pungkasnya. (Andri/WP)